GridGames.ID - Game merupakan salah satu media penyejuk otak saat mengalami stress. Banyak genre game seperti action, simulation, adventure, dan lain-lain disiapkan untuk para pemain.
Tapi, aneh tapi nyata, ternyata banyak para gamers yang menyukai game yang mengandung kekerasan lho.
Pastinya pemain dibawah umur cukup nggak diperbolehkan main game-game tersebut.
Kira-kira game kekerasan apa aja ya yang seru dan terlaris? Yuk kita langsung aja simak!
Baca Juga : Destiny 2 Forsaken Bisa Kita Download Gratis Hingga 18 November
1. Grand Theft Auto V
Siapa yang nggak kenal dan pernah bermain game ini? Game milik Rockstar ini merupakan game keluaran 2013 yang masih hits sampai saat ini.
GTA V memiliki genre action-adventure yang juga mengandung banyak kekerasan seperti memukul, menembak, menyumpah, hingga membunuh.
Pemain GTA V berperan sebagai sosok penjahat yang berhasil kabur setelah merampok bank. Selain itu pemain bisa bermain 2-3 karakter lho.
GTA V ternyata banyak dibanned oleh banyak negara karena konten kekerasan seperti Jepang, Malaysia, Arab Saudi, Thailand, dan China.
Meskipun GTA V dibanned oleh beberapa negara, IGN mencatat GTA V berhasil menjual 95 juta kopi hingga Mei 2018 lalu lho. Luar biasa yah.
Baca Juga : Inilah 6 Hero Langganan Ban saat Regular Season MPL ID Season 2
2. Hitman
Untuk kalian yang ingin berperan sebagai seorang agen yang sedikit sadis, Hitman adalah jawaban yang tepat.
Hitman merupakan salah satu game tersukses Square Enix yang berhasil menjual 8 juta kopi game.
Game ini bisa dibilang masuk dalam kategori kekerasan lho dimana Agent 47 sebagai karakter utama diberikan banyak misi yang salah satunya membunuh.
Hitman pun memiliki 10 seri dengan misi-misi yang unik dan Hitman 2 baru saja lho di rilis 13 November kemarin.
Baca Juga : Bakal Pecah! Garena Free Fire Hadirkan Jakarta Invitationals 2018
3. Bully
Bully merupakan game keluaran Rockstar keluaran tahun 2006 yang memperlihatkan dunia sekolah yang penuh dengan senioritas.
Game ini memperlihatkan banyak sekali kekerasan dimana Jimmy Hopkins, anak baru di sekolah Akademi Bullworth, ditantang untuk bertengkar dengan teman, senior, bahkan kepala sekolah.
Kekerasan di game ini memperlihatkan Jimmy yang berani menantang orang-orang baik cewek maupun cowok disekelilingnya dan memukul hingga berdarah.
Bully sempat di banned di negara Brazil karena memiliki sisi harrassment serta kekerasan disekolah dimana peraturan tersebut dilarang kerang.
Namun udah tidak di bannedkembali karenadibuat dua versi yang nggak memperlihatkan kekerasan.
Bully berhasil menjual 1,5juta pada awal perilisan di PlayStation 2, dan sudah bisa dimainkan di iOS, Android, PC, XBox 360.
4. Sleeping Dogs
Sleeping Dogsdirilis pada tahun 2012 lalu olehSquare EnixdanUnited Front Gamesyang sukses mendapatkan 1,5 juta kopi saat perilisan.
Nah, game ini juga sama nih konsepnya dengan Grand Theft Auto series yang memiliki banyak banget kekerasan.
Namun jika dibandingkan dengan GTA, Sleeping Dogs jauh lebih banyak dan sering banget menunjukkan kekerasan seperti membunuh, memukul, menyumpah.
Untungnya, Sleeping Dogs tidak dibanned oleh negara manapun tapi pemain yang cukup umur harus dimainkan.
Sleeping Dogs sayangnya nggak akan membuat seri kedua karena United Front Games bangkrut tahun 2016.
5. Manhunt
Game keluaranRockstar ini yang paling banyak memberikan adegan kekerasan yang sangat sadis.
Munhunt banyak dibanned banyak negara yaitu:Irlandia, Italia, Malaysia, Selandia Baru, Korea Selatan, dan Inggris.
Game ini bisa dibilang sangat kontrovesial karena konten dan tampilan kekerasan yang eksplisit hingga ada satu korban meninggal setelah bermain Manhunt.
Meskpun game ini menuai banyak kritik, Manhunt berhasil menjual sebesar 1,7 juta kopi lho!