Gokil! Game Ini Meraup Keuntungan Lebih dari PUBG dan Fortnite

Kamis, 17 Januari 2019 | 20:30
apkshopi.com

Knives Out

GridGames.ID - Game bertajuk battle royale memang lagi digemari banyak orang seperti PUBG, Fortnite,Rules of Survival.

Ternyata ada satu game berjenis sama nggak kalah populer hingga meraup keuntungan lebih dari kedua game diatas pada 2018 silam.

Game ini bernama Knives OutTokyo Royale yang diterbitkan perusahaan Cina NetEase yang dianggap sebagai tiruan PUBG.

Faktanya Knives OutTokyo Royale berhasil meraup keuntungan sekitar $ 465 atau setara dengan Rp 6,5 triliun. Gokil banget kan?

Sementara Fortnite hanya meraup keuntungan diangka $ 455 juta atau Rp 6,4 triliun. Bagaimana bisa ya?

Baca Juga : Yuk, Ikutan! Kompetisi PUBG Mobile dan Creator Reborn dari Tri

Nyatanya hampir semua keuntungan gameKnives OutTokyo Royale ini datang dari pemain dari Jepang.
Menurut laporan analisis dari Sensor Tower, pemain di Jepang menghabiskan rata-rata $ 370 di toko permainan game itu di 2018.
Di antara lain faktor yang berkontribusi terhadap kesuksesan game adalah kemampuannya untuk menerima pembelian dalam game.
Baik PUBG dan Fortnite nggak dapat melakukan hal itu di wilayah Cina dan Jepang karena peraturan lokal.

Cina memiliki pasar terbesar untuk mobile game di industri ini dan terus menarik jumlah yang signifikan.

Sebagian besar karena populasi negara yang luas dan aksesibilitasnya yang mudah ke handphone.

Uniknya, Android nggak diperhitungkan dalam laporan ini, sehingga kemungkinan Fortnite masih akan melebihi Knives OutTokyo Royale

Tetapi masih mengejutkan bahwa game yang dianggap sebagai tiruan ini dapat menghasilkan pendapatan tinggi.

Kalian sendiri udah cobain game Knives OutTokyo Royale? (*)

Editor : Rian Sidik

Baca Lainnya