Begini Tak-Tik dan Strategi Memainkan Resident Evil 2 Remake Demo

Jumat, 18 Januari 2019 | 20:00
Capcom

Resident Evil 2 Remake akan hadir di Xbox One bulan ini

GridGames.ID - Resident Evil 2 Remake sebentar lagi akan segera rilis pada 25 Januari 2019 nanti.

Capcom pun juga udah menghadirkan 1 Shot: Demo untuk membuat penggemar Resident Evil penasaran dengan versi fullnya.

Demo ini berdurasikan 30 menit yang harus dimainkan seselesainya dan udah 400.000 pemain bermain sampai selesai sebelum waktu habis.

Nah, inilah tips dan strategi memainkan Resident Evil 2 Remake demo dan juga untuk versi fullnya nanti:

Baca Juga : Wih! Resident Evil 2: 1-Shot Demo Dimainkan Lebih Dari 1,4 Juta Orang

1. Headshot nggak membunuh para Zombie

YouTube.com

Headshot di Resident Evil

Biasanya ciri-ciri zombie telah mati adalah dengan melihat genangan darah yang juga berceceran dilantai.

Khusus di Resident Evil 2 Remake ini zombie juga bisa berakting lho dengan berpura-pura mati dan headshot nggak menjamin zombie benar-benar mati.

Pastikan zombie benar-benar mati nggak cuma menggunakan senjata api, melainkan menggunakan pisau ya.

2. Hemat Peluru Senjata

allgamesdelta.net

Leon Kennedy hadir di Resident Evil 2 Remake

Zombie-zombie dalam Resident Evil 2 Remake ini bakal lebih banyak dari seri sebelumnya dan pastikan jangan boros dalam peluru karena agak sulit untuk mencari peluru baru.

Sebaiknya gunakan senjata disaat-saat situasi yang cukup menjebak dan jangan membunuh semua zombie yang ada didepanmu.

Baca Juga : Asik! Resident Evil 2 Remake Hadirkan Bonus Mode dan Karakter Baru

3. Keluarlah dari penjara zombie dan bawa pisau dan granat

allgamesdelta.net

Tampilan Monster di Resident Evil 2 Remake

Ingatlah kalo zombie suka banget nongkrong dipojokkan tembok dan kadang para pemain suka nggak melihat sosok para zombie2 ini.

Kegunaan pisau dan granat untuk melindungi pemain dari serangan zombie yang tiba-tiba datang.

4. Cari Shotgun Secepatnya

Internet Movie Firearms Database

Shotgun di Resident Evil 2 Remake

Pistol emang bagus buat melawan zombie, tapi lebih bagus lagi memakai shotgun untuk membunuh zombie lebih cepat.

Cara mencari shotgun ini ada di koridor ruang operasi dan masuk ke loker senjata dimana shotgun ada dimeja.

5. Belajarlah dari pengaturan Resident Evil 7

Konsep layar inventaris dari Resident Evil 2 Remake ini mengambil dari Resident Evil 7, jadi buat pemain yang mengikuti game zombie ini dari awal pasti langsung bisa mengaturnya.

Apakah kalian tertarik mencobaResident Evil 1-shot demonya? (*)

Tag

Editor : Rian Sidik