Wagelaseh! Penjualan Resident Evil Series Mencapai 90 Juta Kopi

Kamis, 28 Februari 2019 | 19:00
gamerevolution.com

Resident Evil Games Series

GridGames.ID - Kabar mengejutkan untuk penggemar game Resident Evil Series karena game horror ini udah terjual sebanyak 90 juta kopi.

Capcom sebagai developer game Resident Evil baru aja mengkorfimasi 90 juta kopi terjual di seluruh dunia.

Sebelumnya, Resident Evil Series terjual 88 juta kopi dari data Capcom tanggal 28 Januari 2019 lalu.

Angka 90 juta memang besar dalam penjualan dan memang patut dibanggakan untuk Capcom nih.

Baca Juga : Leon Berubah Jadi Patrick Star di Resident Evil 2 Remake, Bercanda?

Hasil penjualan yang besar ini pastinya karena perilisan Resident Evil 2 Remake yang baru aja dirlis akhir Januari 2019.

Hal ini membuktikan kalo penggemar game horror ini masih setia bermain dan menunggu yang terbaru nih.

Game Resident Evil ini udah berdiri sejak tahun 1993 dalam naungan Tokuro Fujiwara dan Shinji Mikami.

Berterima kasihlah kepada mereka karena udah mencetuskan game horror Zombie dan masih dikembangkan sampai sekarang.

Inilah seri Resident Evil yang wajib kamu tau atau yang kamu koleksi:

Baca Juga : Berani Coba? Mod Ini Menghadirkan 10 Mr. X di Resident Evil 2 Remake

  • Resident Evil Remake (PC)
  • Resident Evil 2 (GCN Version on Dolphin with HD Pack)
    • The 4th Survivor
  • Resident Evil 3 (PC)
  • Resident Evil 0 (PC)
  • Resident Evil: Code Veronica X (PS3/360)
  • Resident Evil 4 (PC + HD Project Mod)
    • Separate Ways
  • Resident Evil Revelations (PC)
  • Resident Evil 5 (PC)
    • Lost in Nightmares
    • Desperate Escape
  • Resident Evil Revelations 2 (PC)
    • Little Miss
    • The Struggle
  • Resident Evil 6 (PC)
  • Resident Evil 7 (PS4/PSVR)
  • Resident Evil 2 Remake (PC/PS 4/XBox One)
Selamat untuk Capcom dan semoga penjualannya meningkat sampai 100 juta kopi. (*)

Editor : Rian Sidik

Baca Lainnya