Aerowolf Turun, Inilah Hasil Klasemen Sementara MPL ID Season 3 Week 3

Selasa, 05 Maret 2019 | 12:30
FB MLBB

Evos eSports vs Aerowolf menutup pertandingan di MPL ID Season 3 Week 3 Day 2

GridGames.ID - Setelah melalui tiga minggu babak Regular Season, Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID) Season 3 merekap hasil pertandingan 12 tim yang mengikuti babak tersebut.

Onic eSports yang selalu berhasil meraih kemenangan di Regular Season ini menduduki posisi teratas klasemen sementara MPL ID Season 3 dengan total 14 PTS.

Selama tiga minggu berturut-turut, Onic selalu berhasil meraih kemenangan, namun sayang pada Week 3 Day 1, Louvre berhasil menjebol Win Streak dari Onic.

Baca Juga : Comeback is Real! Ini Dia Hasil MPL ID Season 3 Week 3 Day 2

Pada posisi kedua ada SFI Critical yang semakin meningkatkan performa tim setiap minggunya, hingga mereka bisa beranjak naik ke posisi 2 klasemen.

Aerowolf yang kemarin berada di puncak klasemen kini harus turun dua peringkat menjadi posisi 3 karena berhasil ditumbangkan oleh Evos eSports pada hari kedua di minggu ketiga.

Sehingga, Evos berhasil meraih 3 poin atas kemenangannya dan beranjak naik ke posisi 4 klasemen.

Sang juara bertahan, PSG.RRQ, turun satu peringkat ke posisi 5, di mana mereka harus rela memberikan 3 poin kemenangannya ke Aura eSports di hari pertama minggu ketiga MPL ID Season 3.

Tapi, mereka berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-1 atasSFI Critical di hari kedua.

FB MLBB
FB MLBB

Hasil klasemen sementara MPL ID Season 3 hingga Week 3

Louvre dan Star8 bertukar posisi pada klasemen sementara week 3 ini. Sebelumnya, Louvre berada di posisi 6 dan Star8 eSports di posisi 7.

Sekarang, Star8 eSports di posisi 7 dan Louvre di posisi 6 klasemen berkat performanya yang semakin baik di MPL ID season ini.

Hal yang sama juga terjadi pada Alter Ego dan Aura yang sekarang berada di posisi 8 dan 9 klasemen sementara.

The Prime naik ke peringkat 10, namun pada minggu ketiga ini mereka masih lebih banyak mengalami kekalahan dibanding menang.

Baca Juga : Tuturu Absen, Lemon Pick Marksman, Ini Hasil MPL ID Season 3 Week 3 Day 1

Untuk Bigetron Game.ly dan Saints Indo, kedua tim ini nggak bertanding di minggu ketiga, sehingga masih berada di posisi paling bawa klasemen, yaitu posisi 11 dan 12.

Beberapa pergeseran posisi terjadi di minggu ketiga gelaran MPL ID Season 3.

Jangan sedih kalau tim kesayangan kalian berada di posisi yang nggak kalian harapkan, karena masih ada minggu-minggu selanjutnya untuk terus berjuang di MPL. (*)

Editor : Rian Sidik

Baca Lainnya