PUBG Lakukan Maintenance Untuk Konsol PlayStation 4 dan Xbox One

Selasa, 09 April 2019 | 14:30
Youtube PUBG

Snowbike hadir di update PUBG PS4 dan Xbox One

GridGames.ID - Pada akun Twitter resminya, PUBG Corp. mengumumkan rencananya untuk melakukan maintenanceversi PlayStation 4 dan Xbox untuk menerapkan update terbarunya.

Baca Juga : Wah! Ada Pet Terbaru Dalam Game Free Fire Bernama 'Robot Dog'

Maintenanceberlangsung pada 9 April 2019 yang dimulai pada pukul 00.00 waktu server dan pemain nggak bisa masuk ke dalam game sekitar 4 jam selama maintenance berlangsung.

Setelah maintenance, konten yang sudah ditambahkan ke game versi PC yang sebelumnya, bakal dihadirkan di konsol.

Baca Juga : YouTuber PUBG Mobile Ini Hasilkan Puluhan Juta Tiap Bulan dari YouTube

Akan ada penambahan dua kendaraan terbaru pada update kali ini, yaitu Snowbike dan Zima, namun kedua kendaraan ini hanya bisa ditemukan di peta Vikendi.

Snowbike akan menggantikan Motorbike sementara UAZ akan dipindahkandan digantikan oleh Zima.

Setiap kendaraan memiliki kekuatan dan kelemahannya sendiri seperti kecepatan dan daya tahan masing-masing kendaraan.

UpdatePUBG kali ini juga akan menambahkan item Flare Gun, di mana tool inisudah pernah dirilis pada versi PC dan disesuaikan segera setelahnya.

Flare Gun jarang ditemukan di peta, dengan tingkat spawn rata-rata 3 Flare Guns per game untuk semua peta.

Saat menembakkan Flare Gun di dalamsafe zone saat ini,kalian akan memanggilcare packages spesial dengan valuable gear, atau UAZ lapis baja ketika ditembakkan saat berada di luar zona aman saat ini.

Baca Juga : Terungkap! Ini Perbedaan Lagu Alan Walker On My Way Dalam PUBG Mobile

Flare Gun yang digunakan pada fase awal permainan yang sering memberikan keuntungan besar, namun dengan sedikit risiko.

Oleh karena itu, Flare Gun hanya akan memberikancare package ketika digunakan setelah fase blue zone pertama.

Maintenance kali ini juga ada peningkatan dan optimalisasi yang mungkin berbeda, tergantung pada platform masing-masing konsol.(*)

Editor : Rian Sidik

Sumber : comicbook.com

Baca Lainnya