Dendi dan Xepher Cabut Dari Tim Tigers Dota 2, Penggemar Kecewa

Selasa, 23 April 2019 | 17:00
Facebook Tigers

Farewell Dendi dan Xepher dari tim Tigers Dota 2

GridGames.ID - Belum lama bergabung, Danil 'Dendi' Ishutin cabut dari tim Tigers Dota 2, dan hal ini diumumkan secara resmi oleh pihak Tigers pada akun Facebook official mereka (22/4).

Nggak hanya Dendi yang cabut dari Tigers, pro player Dota 2 asal Indonesia, Kenny 'Xepher' Deo juga cabut dari Tigers dalam waktu yang bersamaan.

"Terima kasih telah memberi saya kesempatan besar untuk bermain di SEA (Asia Tenggara) untuk tim Tigers. Ini adalah pengalaman hebat dan waktu yang menyenangkan. Sayangnya hasil kami tidak terlalu bagus, jadi saya memutuskan untuk mencoba sesuatu yang baru. Saya benar-benar berharap kalian akanmenemukan kesuksesan dan mencapai tujuan yangkalian inginkan,"kata Dendi yang GridGames kutip dari laman Facebook official Tigers.

Baca Juga : Gokil! Danil 'Dendi' Ishutin Resmi Masuk Dalam Tim Tigers Dota 2

Facebook Tigers
Facebook Tigers

Sesi foto tim Tigers sebelum Dendi dan Xepher cabut

Tigers sempat mengalami penurunan performa setelah memenangkan DreamLeague Season 10. Hingga Dendi masuk pada Januari 2019 lalu, Tigers nggak terlalu banyak mengalami perubahan.

Prestasi paling menonjol yang dihasilkan saat Dendi bergabung dengan Tigers adalah menjadi runner-up padaCobX Masters di India, di mana mereka kalah dari DeToNator daat babak grand final.

Setelah ditinggal Dendi dan Xepher, Tigers Dota 2 kini hanya memiliki 3 pemain, yaituTho '458' Trinh Van, Kim 'Velo' Tae-sung, danSivatheeban '1437' S Sivanathapillai.

Kabar cabutnya dua pemain andalan Tigers ini menimbulkan kekecewaan pada penggemar Dota 2, khususnya di wilayah Asia Tenggara yang membanjiri kolom komentar fanpage Tigers di facebook.

Namun, ini sudah menjadi keputusan bersama.Sebelumnya,Dendi adalah seorang pro player gameDota 2yangwaktu itu bisa membawa mantan timnya,Natus Vincere, memenangkan turnamen The International.

liquipedia

Danil 'Dendi' Ishutin

Popularitasnya semakin memuncak, hingga seluruh dunia mengetahui sosok pro playerDota 2yang dikenal begitu ramah ini.

Baca Juga : Tim eSports Terbaik Dota2, OG Dikalahkan Tim AI Kecerdasan Buatan

Sementara itu, sebelum bergabung dengan Tigers, Xepher adalah pemain Dota 2 untuk tim Rex Regum Qeon atau RRQ di Indonesia selama kurang lebih 3 tahun.

Instagram
Instagram

Xepher saat masih bergabung dalam Team RRQ

Xepher memiliki alasan saat dulu memutuskan cabut dari RRQ, yaitu ingin mencoba mencari pengalaman bermain Dota 2 di luar negeri.

Setelah ia hengkang dari tim Tigers ini, akan kah Xepher kembali masuk dalam tim Dota 2 di Indonesia?

Baca Juga : Penonton Cewek Pada Turnamen eSport Semakin Banyak, Ini Buktinya

Hingga saat berita ini dipublikasikan, belum ada kabar bagaimana masa depan kedua pro player Dota 2 ini setelah cabut dari Tigers. Jadi, kita tunggu aja, yha!(*)

Tag

Editor : Rian Sidik