Harus Coba! Game Andalan Capcom, Monster Hunter: World Iceborn di PS4

Jumat, 10 Mei 2019 | 18:00
gamespot.com

Monster Hunter World: Iceborne

GridGames.id – Pekan ini nampaknya menjadi pekan yang cukup sibuk untuk Monster Hunter.

Setelah kemarin Capcom mengumumkan kesuksesan Monster Hunter World sebagai game terlaris Capcom, kini mereka umumkan sequel baru.

Pada perhelatan State of Play yang digelar oleh Sony, Capcom merilis trailer game Monster Hunter World mendatang.

Baca Juga : Terbaik! Monster Hunter World Beri Pemasukan Terbesar untuk Capcom

Capcom akan segera merilis Monster Hunter World: Iceborne pada 6 September 2019 mendatang.

Game ini akan hadir untuk PlayStation 4 dan Xbox One, sayangnya untuk PC harus menunggu setelah musim dingin.

Pada game ini kamu akan disuguhi dengan daerah baru dari Hoarfrost Reach, tantangan baru, dan tentu saja beragam monster baru.

Seluruh permukaan Hoarfrost Reach dilapisi oleh salju sehingga membuat suasana yang berbeda dengan Monster Hunter World sebelumnya.

Karena ada salju, tentu kamu akan mengalami berbagai tantangan tentang suhu yang menjadi fitur ini.

Karakter utama bisa merasa kelelahan dan berjalan lambat di atas salju tebal, menggunakan tanaman herbal untuk menaikan stamina dan skill, hingga kamu akan temukan pemandian air panas untuk karaktermu.

gamespot.com

Monster Hunter World: Iceborne

Jangan lupakan juga senjata yang kamu miliki semua akan mendapat upgrade, loh!

Iceborne juga kenalkan level baru, yaitu Master Rank, yang memiliki level sama dengan G-Rank pada Monster Hunter: World

Menariknya, game baru ini bersifat extension, bukan standalone.

Artinya, untuk kamu yang sudah memiliki Monster Hunter: World, kamu bisa langsung upgrade ke Iceborne begitu game ini rilis.

Tetapi, jika kamu belum memiliki game Monster Hunter World sebelumnya, kamu tetap bisa mendapatkan game Monster Hunter World: Iceborne.

Oya, jangan lupa juga, Monster Hunter: World bisa kamu mainkan gratis saat ini di PS4.

Di versi trial ini, kamu akan menjalankan quest di Hunter Ranking 4.

Untuk bisa mengakses semua fitur, kamu bisa membeli game ini dengan harga $20.

Untuk versi trial ini akan berakhir pada 20 Mei 2019 mendatang, buruan coba, yuk!(*)

Editor : Rian Sidik

Baca Lainnya