Ada Sisa THR? Ini 5 Pilihan Keyboard Mekanik yang Bisa Kalian beli

Kamis, 20 Juni 2019 | 17:30

Razer Huntsman Elite

GridGamesID -Belum genap sebulan nih setelah lebaran, pastinya sisa uang THR masih ada kan?

Untuk kalian yang pastinya para gamers, kami punya solusi untuk menghabiskan uang THR itu.

Kalian bisa beli keyboard gaming mekanik untuk meningkatkan performa gaming kalian.

Nah, berikut ini ada beberapa pilihan keyboard gaming mekanik terbaik di semester pertama tahun 2019 ini.

Baca Juga: Gaul! Sega Pamerkan Konsol Game Baru Genesis Mini di E3 2019

1. Corsair K95 RGB Platinum

Begitu melihat keyboard ini kalian pasti langsung tahu kalau ini adalah keyboard gaming.

Salah satu aspek yang jadi keunggulan dari keyboard Corsair ini adalah penggunaan bahan aluminium alloy yang kokoh tapi tetap ringan. Selain itu, keyboard ini juga punya desain yang menarik didukung dengan LED backlight dengan pengaturan warna RGB.

Untuk harganya, di situs jual beli kalian bisa temukan di angka Rp 2 jutaan saja.

Corsair K95 RGB Platinum

2. Alienware Pro Gaming Keyboard

Siapa yang tidak kenal Alienware. Salah satu produsen laptop gaming paling populer ini juga mengeluarkan produk keyboard gaming.

Keyboard ini menggunakan switch Cherry MX Brown yang sangat nyaman dan sudah menjadi standar keyboard gaming saat ini.

Dan yang lebih penting, untuk ukuran merek "Alienware" keyboard ini tergolong murah.

Kalian bisa beli keyboard ini lewat situs jual beli online dengan harga Rp 1,2 jutaan.

Alienware Pro Gaming Keyboard

Baca Juga: Ini Daftar Hape Android Baru 2019 Harga Rp 1 Jutaan Spek Gaming

3. HyperX Alloy Elite

Sejak tahun lalu, seri HyperX yang satu ini memang sudah masuk ke daftar keyboard gaming dengan kualitas yang terbaik.

Salah satu yang jadi keunggulan dari keyboard ini adalah banyaknya pilihan tombol shortcut yang tersedia.

Selain itu keyboard ini juga sudah dilengkapi dengan wristrest yang cukup nyaman.

Harganya? HyperX Alloy Elite ini bisa kalian pulang cukup dengan merogoh kocek sekitar Rp 1,5 jutaan saja.

HyperX Alloy Elite

4. Razer Huntsman Elite

Keyboard yang satu ini juga jadi salah satu keyboard gaming terbaik yang ada saat ini.

Soal merek tidak perlu diragukan lagi. Razer memang konsisten menghadirkan beragam gaming gear dengan kualitas nomor satu.

Razer Huntsman Elite ini juga membawa switch mekanik yang bisa dibilang jadi switch terbaik di pasaran keyboard gaming saat ini.

Terlebih lagi keyboard ini dilengkapi dengan wristrest dengan lapisan busa yang empuk. Tertarik?

Kalian bisa membeli keyboard gaming keren ini dengan harga Rp 3 jutaan. Cukup mahal, tapi dijamin worth it.

Razer Huntsman Elite

Baca Juga: Keren! Ini 5 Keyboard Mechanical Gaming yang Terbaik dan Terkeren

5. Logitech K840

Yang terakhir ini sebenarnya bukan diciptakan khusus untuk gaming.

Tapi, Logitech K840 ini hadir dengan switch mekanik yang dijamin nyaman untuk kebutuhan gaming kalian.

Selain itu untuk kalian yang tidak mau terlihat mencolok dengan desain keyboard gaming pada umumnya, keyboard ini bisa jadi pilihan karena punya desain yang sangat elegan.

Yang paling utama adalah soal harga. Logitech K840 ini dijual di pasaran dengan kisaran harga Rp 800 ribuan saja.

Logitech K840

Nah itu tadi 5 pilihan keyboard dengan switch mekanik yang pastinya nyaman untuk aktifitas gaming kalian.

Harganya juga cukup terjangkau kan? Tunggu apalagi, buruan cari barangnya di situs belanja online dan pilih harga terbaik.(*)

Editor : Rian Sidik

Baca Lainnya