Mantan VP NFL, Johanna Faries Menjadi Komisioner eSports Call of Duty

Rabu, 10 Juli 2019 | 19:30
esportsobserver.com

Komisioner baru Call of Duty e-sports, Johanna Faries

GridGames.id – Ada kejutan di jajaran komisioner Call of Duty e-sports.

Mantan Vice President (VP) NFL, Johanna Faries masuk dalam jajaran komisioner Call of Duty e-sports.

Posisi ini dicapai setelah ia bergabung ke Activision Blizzard pada 2018 kemarin.

Baca Juga: Activision Resmi Umumkan Seri Terbaru Call of Duty: Modern Warfare

Pengumuman ini disampaikan oleh Activision Blizzard sendiri pada Selasa, 9 Juli 2019 kemarin.

Johanna didapuk menjadi komisioner usai Activision Blizzard melakukan perubahan dengan selenggarakan Call of Duty World League menjadi bisnis franchise.

Sebelum menjadi komisioner Call of Duty e-sports, Johanna menduduki posisi kepala produksi Call of Duty World League pada Oktober 2018 kemarin.

Di posisinya saat ini, Johanna diberi target untuk mengembangkan dan melakukan eksekusi lapangan bisnis franchise liga tersebut.

Selain itu, ia akan bekerja langsung bersama pada eksekutif untuk membawa kompetisi menjadi lebih hidup.

Ia merasa senang dengan tanggung jawab baru yang dipegangnya.

Baca Juga: 100 Thieves Memenangi Call of Duty World League Anaheim, Raih $125.000

Johanna menyebut fokusnya saat ini adalah kota-kota yang menjadi ladang bisnis franchise liga Call of Duty World League.

Ia ingin bahwa bisnis liga tersebut mampu disebarkan ke seluruh dunia.

Now that we have begun to sell franchises to ownership groups all over the world, it’s less about going from a white sheet of paper to what we have shaped now, and more about operating and managing this competitive ecosystem in a best-in-class way.

Masih menurut Johanna, kompetisi baru akan digelar pada 2020 mendatang.

Sedangkan game terbaru, Call of Duty: Modern Warfare akan rilis Oktober 2019.

Saat ini masih berjalan CWL Championship di Los Angeles pada 14 hingga 18 Agustus 2019 mendatang.

(*)

Editor : Rian Sidik

Baca Lainnya