Mantap! Anime Legendaris Slam Dunk Dibikin Jadi Game Android

Sabtu, 13 Juli 2019 | 15:00
thailandesportclub.com

Slam Dunk Mobile

GridGamesID -Anak 90-an merapat. Pastinya kalian masih ingat dengan anime bergenre olah raga yang satu ini, Slam Dunk.

Anime tentang bola basket ini dulu sempat tayang di salah satu stasiun televisi swasta Indonesia setiap hari Minggu siang.

Buat yang belum tau, anime ini bercerita tentang anak SMA bernama Hanamichi Sakuragi yang masuk ke tim basket sekolahnya demi gadis pujaannya walaupun tidak bisa bermain basket sama sekali.

Dalam prosesnya, di berhasil jadi pemain andalan sekolahnya dan berjuang di kompetisi nasional.

Baca Juga: Legend Abis! Ini Daftar Game PlayStation 1 yang Nggak Terlupakan

Nah, perjuangan Hanamichi dan kawan-kawan ini sebentar lagi bakalan bisa kalian teruskan lewat game baru.

thailandesportclub.com

Slam Dunk Mobile

Dengan judul Slam Dunk Mobile, game ini sekarang sudah masuk tahap pra-registrasi.

Tema dan konsepnya sendiri akan menyesuaikan dengan apa yang ada di animenya.

Kalian bisa memainkan beberapa tim yang ada di animenya lengkap dengan pemain-pemain unggulannya.

Kalian juga harus mengumpulkan banyak karakter untuk membuat tim andalan kalian sendiri.

Gameplay yang dihadirkan juga cukup sederhana. Ada dua kontrol utama, di sebelah kiri untuk menggerakkan pemain, dan di sebelah kanan untuk melakukan shooting, passing, dribble, dan juga blocking.

Baca Juga: Haduh, Seorang Anak Kuras Dompet Sang Ayah Demi Dapatkan Messi di FIFA

thailandesportclub.com

Gameplay dari Slam Dunk Mobile

Sayangnya game ini akan rilis pertama kali di Tiongkok. Semoga Indonesia juga kebagian jatah untuk game ini.

Buat kalian yang penasaran dan mau mendaftar ke pra-registrasi, bisa langsung ke link di bawah ini. (*)

(Pra-Registrasi Slam Dunk Mobile)

Editor : Rian Sidik

Baca Lainnya