Everidea Hadirkan Instagram Story Filter Blinking Game #kedipingundala

Minggu, 18 Agustus 2019 | 18:22
GridGames

Instagram Story Filter #kedipingundala

GridGames.ID - Dalam rangka merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia,Everidea menghadirkan permainan Kedipin Gundala (#kedipingundala) untuk memancing kembali semangat kemerdekaan warga Indonesia.

Kedipin Gundala merupakanblinking gamespertama di Indonesia yang mengangkat tema kepahlawanan dari film lokal.

#kedipingundalasudah dirilis tepat bersamaan dengan HUT Ke-74 RI pada tanggal 17 Agustus 2019 kemarin sebagai bagian dari rangkaian penyambutan rilis resmi Film Gundala di bulan kemerdekaan ini.

Permainan ini akan dapat dinikmati oleh para khalayak umum melalui media sosial Instagram, lho!

Baca Juga: Flying Face, Filter Baru Instagram Story yang Mirip Game Flappy Bird

Caranya, langsung klikhttp://kedipingundala-ig.everidea.id/yang nantinyalinktersebut akan langsung menuju permainan Kedipin Gundala dalam fitur Instagram Story Filter.

GridGames
GridGames

Filter instagram story #kedipingundala

Kalian bisa memainkan permainan pada Instagram Story dan jangan lupatag@everidea.idserta gunakanhashtag#kedipingundala.

Blinking games inidipilih oleh Everidea karena terdapat unsur kemudahan penggunaan permainan dalam teknologi interaktif ini.

“Everidea Interactive, sebagaigame developerlokal, menunjukkan dukungan serta apresiasi terhadap film Gundala yang diangkat dari tokoh yang merupakan sosok jagoan asli Indonesia melalui media interaktif berupagamesKedipin Gundala,” ujar Hendra Araji selaku CEO Everidea Interactive.

Dengan memasukkan permainan #kedipingundala ke dalam Instagram Story Filter, Everidea memiliki visi menyampaikan nilai kepahlawanan menjadi lebih mudah untuk menambah partisipasi dari warga Indonesia.

Baca Juga: Duh! Instagram RRQ Lemon Kena Hack Orang Nggak Bertanggung Jawab

Everidea Interactive sendiri merupakan sebuah perusahaan multimedia interaktif dari Bandung.

Everidea memiliki visi untuk melahirkan produk teknologi interaktif melalui upaya kolaboratif untuk menginspirasi, menyampaikan nilai perusahaan, dan memberikan pengalaman yang baru dan segar untuk para khalayak kreatif.

Produk utama dari Everidea adalahMobile Games,Augmented Reality(AR),Virtual Reality(VR), sertaInteractive Installations.(*)

Editor : Kama

Baca Lainnya