GridGames.id - Fnatic, satu tim esports terbesar internasional secara mengejutkan gugur di dua turnamen besar.
Bahkan, di kedua turnamen tersebut, Fnatic menjadi tim unggulan.
Kegagalan paling mengejutkan adalah gugur di League of Legends World Championship 2019.
Baca Juga: Evil Geniuses Gilas Fnatic di Final StarSeries & i-League Season 8
Fnatic secara mengejutkan kalah dari FunPlus Phoenix (FPX) pada perhelatan League of Legends World Championship 2019.
Bahkan, Fnatic kalah dengan skor mengejutkan 1-3.
Fnatic tertinggal lebih dahulu 0-2 dan kala itu hanya membutuhkan 1 kekalahan untuk melengkapi kekalahan telak 0-3.
Namun, Fnatic tak ingin menyerah dengan keadaan.
Fnatic berhasil menekan FunPlus Phoenix berkat usaha Veigar.
Veigar sukses memperpanjang nafas Fnatic dan berhasil kalahkan FPX di gim ketiga, 2-1 untuk FPX.
Di gim keempat, Fnatic memiliki kesempatan untuk menyamakan kedudukan dan membuka peluang bertahan di World Championship 2019.
Fnatic membawa momentum kemenangan ketika gim keempat dimulai.
Baca Juga: Fnatic Akuisisi Tim PUBG Mobile di India, Siap Bangun Fasilitas Gaming
Namun euforia tersebut berhasil dipatahkan oleh Lin 'Lwx' Wei-Xiang yang terus mengunci Varus.
Pemain Fnatic lainnya, Gabriel 'Bwipo' Rau juga tidak dapat berkutik melawan tekanan dari FPX.
Akhirnya Fnatic harus bertekuk lutut di hadapan FunPlus Phoenix dengan skor akhir 1-3.
Dengan gugurnya Fnatic, perwakilan Eropa tinggal menyisakan Splyce dan G2 Esports.
Kedua tim tetap berada dalam turnamen untuk menjaga asa kawasan di World Championship 2019.
Kemenangan FPX juga melengkapi catatan tim kawasan Tiongkok dengan catatan 35 kemenangan dan 6 kekalahan.
(*)