Setelah Penantian Panjang, EVOS Esports Raih Juara 1 MPL ID Season 4

Senin, 28 Oktober 2019 | 23:00
GridGames

EVOS Esports, Juara 1 MPL ID Season 4

GridGames.ID - Perjalanan 8 tim telah usai pada gelaran Mobile Legends: Bang Bang Professional League Indonesia (MPL ID) Season 4 pada babak Grand Final yang berlangsung pada 26-27 Oktober 2019 kemarin.

Turnamen yang digelar di Tennis Indoor Senayan tersebut menciptakan satu juara baru, yakni EVOS Esports, yang telah melalui penantian panjangdari MPL ID Season 1.

Pertemuan antara EVOS melawan RRQ yang biasa disebut El Classico pun kembali terjadi sebagai pertandingan pamungkas.

Dok. Moonton
Dok. Moonton

EVOS Esports Juara 1 MPL ID Season 4

Game pertama, RRQ memberikan kejutan dengan menggunakan strategi yang berbeda, yang terbukti ampuh membawa mereka mengamankan game pertama dengan skor 1-0 untuk RRQ.

Game kedua, EVOS pun jadi seolah kehilangan kepercayaan diri yang sebelumnya mereka tunjukkan saat melawan RRQ di Final Upper Bracket yangseolah terlihat gamang dari awal sampai tengah pertandingan.

Namun Oura dan kawan-kawan bisa memutar balik kondisi, memenangkan game kedua dan skor pun berubah jadi 1-1.

Baca Juga: ONIC Gagal ke Final, El Classico Jadi Tim Terkuat di MPL ID Season 4

Game ketiga pun dimulai. Rekt memberikan kejutan dengan menggunakan Zhask serta pemilihan Chang’e oleh Wann.

Di game ketiga ini, EVOS kembali tampil lebih percaya diri dan agresif dari awal permainan yang membuat EVOSmengamankan poin dari game ketiga dengan skor 2-1 untuk EVOS Esports.

Pada game keempat, EVOS memang sempat tertekan di awal permainan, namun sejak menit 10, berkat agresifnya permainan Oura, Donkey dan Rekt, EVOS berhasil memimpin perolehan Networth dengan selisih 13K Gold.

Tekanan terakhir yang diberikan oleh EVOS tak sanggup lagi dibendung oleh Lemon dan kawan-kawannya.

EVOS pun akhirnya berhasil mengamankan piala MPL ID setelah gagal 3 Season dan mereka pun seolah menegaskan kutukan MPL ID atas EVOS hanyalah bualan semata.

GridGames
Amalia Septiyani/GridGames

EVOS Esports saat grand final MPL ID Season 4

Oura,pemain yang sejak MPL ID Season 1 selalu bersama EVOS, akhirnya berhasil membawa pulang piala paling bergengsi ini.

“Karena dari Season 1 sudah berjuang keras buat juara MPL, perasaan senang atas kemenangan MPL ini sungguh luar biasa,” ujar pemain yang bernama asliEko Julianto.

Moonton
Moonton

Bracket MPL ID Season 4

Pertandingan antara RRQ dan EVOS kali ini sungguh mendebarkan dan sangat berbeda dengan Grand Final MPL ID Season 2.

Pasalnya, kala itu, RRQ memang sedang berada di puncak kejayaannya dan mendominasi babak Playoffs.

Nyaris semua fans Mobile Legends saat itu menjagokan RRQ dan mereka terbukti menang mudah atas Rekt dan kawan-kawannya.

Kali ini, EVOS harusnya menang jika melihat performa mereka di Regular Season.

Namun begitu, EVOS seolah mendapatkan kutukan atas MPL, meski dari dulu diisi pemain bintang, EVOS 2x gagal di babak final (Season 1 dan 2) dan gugur di hari pertama Playoffs Season 3.

GridGames
Amalia Septiyani/GridGames

Grand Final MPL ID Season 4, EVOS Esports VS RRQ

Baca Juga: Apakah El Clasico Terjadi Lagi di Babak Grand Final MPL ID S4?

EVOS dan RRQ juga akan mewakili Indonesia di ajang M1 World Championship 2019 yang mempertemukan 16 tim Mobile Legends terbaik dari 14 negara.

Turnamen ini jadi pertama kalinya ajang kompetitif MLBB untuk tingkat dunia.

M1 akan menyajikan total hadiah lebih dari USD 250ribu dan diselenggarakan pada 15-17 November 2019 di Axiata Arena, Malaysia.(*)

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya