Tim Superhero 'Warriors of the Sky' Hadir di MARVEL Future Fight

Selasa, 29 Oktober 2019 | 13:45
Netmarble

Team Super Hero Original Marvel Terbaru 'Warriors of The Sky' di game Marvel Future Fight

GridGames.ID - Tim Super Hero original Marvel terbaru akan segera hadir secara eksklusif di game aksi superhero RPG,MARVEL Future Fight.

Hal ini telah diumumkan Netmarble selaku pengembang game tersebut padaThailand Game Show.

Tim bernama ‘Warriors of the Sky’ terdiri dari empat Super Hero yang akan bergabung bersama Luna Snow dan Crescent & Io.

Super Hero original Marvel terbaru ini dibuat khusus untuk gameMARVEL Future Fight, lho!

Baca Juga: Agents of Atlas Telah Hadir di Update Terbaru Game Marvel Future Fight

“Kami tidak sabar untuk memperkenalkan tim Warrior of the Sky kepada para penggemar Marvel Future Fight dan mengembangkan ragam pilihan karakter yang ada di dalam game,” ujar Danny Koo selaku Senior Producer Marvel Games.

Danny Koo juga mengungkap,Warrior of the Sky ini lahir dari kerja sama tim.

Netmarble
Netmarble

Team Super Hero Original Marvel Terbaru 'Warriors of The Sky' di game Marvel Future Fight

“Netmarble adalah partner kolaborasi yang luar biasa dalam mewujudkan konsep ini dan kami tidak sabar untuk melihat bagaimana keseruanMARVEL Future Fightdengan tambahan karakter-karakter original ini,” lanjutnya.

Bill Rosemann, VP & Creative Director dari Marvel Games mengatakan bahwa,“Semua orang yang ada di Marvel sangat suka berkolaborasi dengan teman-teman dari seluruh dunia untuk menciptakan karakter yang menghibur, menginspirasi, dan bisa berbaur dengan penggemar global kami.”

“Dengan menggabungkan kekuatan yang luar biasa, visual yang indah, dan latar belakang yang tidak terlupakan, Warrior of the Sky bergabung dengan Avengers, X-Men, dan Guardians of the Galaxy sebagai generasi penerus team Super Hero Marvel,” lanjut Bill.

Setiap karakter baru memiliki kekuatan uniknya masing-masing dan juga latar belakang yang berbeda untuk dinikmati oleh para pemain. Team Warriors of the Sky terdiri dari:

Baca Juga: Phoenix Force Hadir di 'Marvel Future Fight' Update X-Men Terbaru

“Menciptakan karakter dengan latar belakang yang berbeda dan kisah yang beragam, serta membuat berbagai Super Hero untuk dimainkan adalah sebuah kebahagiaan bagi kami, terutama setelah melihat bagaimana penggemar menyukai ciptaan original Marvel sebelumnya seperti Luna Snow dan Crescent & Io,” ungkap Joe Lee, Executive Producer di Netmarble.

Joe Leejuga mengatakan sangat senang bisa berkolaborasi dengan Marvel untuk menciptakan konsep baru ini, terutama team Warriors of the Sky, dan sudahnggak sabar untuk memperlihatkan konsep-konsep lainnya di masa yang akan datang

Netmarble mengungkap teaser pertama ‘Warriors of the Sky’ di New York Comic Con awal bulan Oktober lalu, dan merilis teaser tambahan di Thailand Game Show.

Selain itu, Netmarble juga merilis lagu remix baru berjudul <Tonight> di Thailand Game Show yang merupakan single hit pertama dari Luna Snow.

Luna Snow adalah K-Pop Super Hero Marvel pertama dan Hyungseo, member girl group Korea bernama Buster merupakan pengisi suara dari lagu Luna Snow.(*)

Tag

Editor : Amalia Septiyani