Ada Masalah Teknis, Pertandingan EVOS di AIC 2019 Terpaksa Ditunda

Kamis, 07 November 2019 | 10:26
instagram.com/evosesports

EVOS AOV Wakili Indonesia di AOV International Championship 2019

GridGamesID -AOV International Championship (AIC) 2019 seharusnya sudah dimulai pada hari ini, Selasa (5/11/2019) waktu Bangkok.

Sayangnya hari pembukaan harus mengalami kendala teknis sehingga semua jadwal harus diubah.

Dilansir dari Dot Esports, sejumlah masalah yang tidak jelas apa sebabnya mengakibatkan jadwal harus mundur selama beberapa jam.

Baca Juga: Banggakan Indonesia, EVOS.AOV Siap Berlaga di Group Stage AIC 2019

Akibatnya pihak penyelenggara dan seluruh peserta sepakat kalau beberapa pertandingan harus dijadwal ulang.

Terutama untuk sejumlah pertandingan awal yang melibatkan tim di Grup A.

Parahnya, tim andalan asal Indonesia, yaitu EVOS Esports ada di grup ini dan terpaksa menunda jadwal bertanding.

Baca Juga: Item Build Chou Mobile Legends Terkuat Di Bumi Dari EVOS Donkey

Seharusnya hari ini EVOS akan menjamu AHQ E-sports Club dari Thailand.

Dua tim sebenarnya sudah siap di arena pertandingan dan pertandingan pun akan segera dimulai beberapa menit kemudian.

Sayangnya tiba-tiba masalah teknis terjadi dan semua fasilitas terganggu.

Satu jam kemudian pertandingan sempat dimulai kembali. Tapi masalah kembali terjadi.

Baca Juga: EVOS.AOV Siap Bertarung di AOV International Championship 2019

Setelah ini semua jadwal penyisihan Grup A akan ditunda sampai tanggal 7, 9, dan 11 November mendatang.

Seperti dikabarkan GridGames sebelumnya, Grand Final AIC 2019 sendiri akan berlangsung di tanggal 24 November 2019.

Sebanyak 12 tim dari 9 region yang bertanding akan memperebutkan titel tim terbaik dan membawa pulang total hadiah sebesar Rp 7 miliar.

Perubahan jadwal ini diharapkan tidak memengaruhi kondisi mental para atlet EVOS. (*)

Baca Juga: EVOS.AOV Masuk Dalam Grup A, Ini Hasil Drawing Group Stage AIC 2019

Editor : Kama

Baca Lainnya