Harus Tau! Fungsi 5 Jenis Godly Equipment Dalam Game Ragnarok Tactics

Jumat, 17 Januari 2020 | 15:45
Gravity

Ragnarok Tactics

GridGames.ID - Gravity Game Tech telah resmi merilis game teranyarnya, Ragnarok Tactics, pada 16 Januari 2020 kemarin.

Game mobile bergenre Idle Strategi ini menghadirkan sebuah fiturbernama Godly Equipment.

Fitur tersebut merupakan seperangkat item legendaris peninggalan dari dewa perang yang dapat meningkatkan kekuatan penggunanya secara drastis.

Baca Juga: Telah Memasuki Open Beta, Ini Dia Fitur Unggulan Ragnarok Tactics

Godly Equipment memiliki 5 jenis yang masing-masingnya memiliki fungsi berbeda.

1. Mjolnir

Gravity
Gravity

Mjolnir

Mjolnir merupakan sebuah palu yang digunakan Dewa Thor. Menurut legenda saat Thor melemparnya, palu tersebut akan selalu kembali dan memiliki elemen petir.

Godly Equipment jenis ini memiliki atribur dasarHP +10%.

Efek dari Mjolnir yakni menghasilkanDMG sebesar (15% dari HP saat ini) ke semua unit lawan (mengabaikan efek pengurangan DMG dan menghasilkan 200ribu DMG).

Untuk menempa Mjolnir, kalian membutuhkan30 Buah Iron Glove, 30 Buah Range of Reginleif, 190 Buah Gold, 190 Buah Rough Oridecon, dan 20juta Zeny.

Bahan-bahan tempa tersebut bisa kalian dapatkan melalui Guild War dan Store Gift Pack.

2. Sleipnir

Gravity
Gravity

Sleipnir

Godly Equipment jenis Sleipnir adalah sepatu yang terinsipirasi dari nama kuda legendaris berkaki delapan kesayangan Dewa Odin, Kuda ini memiliki kecepatannya yang luar biasa.

Sleipnir memiliki atribut dasarHP +10%.

Efek dari Sleipnir sendiri dapat trigger saat pertandingan dimulai yang menambahkan ATK Speed semua unit +20%, kecepatan Gerak +10%, berlangsung selama 9 detik.

Untuk menempa Sleipnir, kalian membutuhkan bahan tempa berupa30 Buah Mystery Wheel, 30 Buah Angel Wing, 190 Buah Gold, 190 Buah Rough Oridecon, dan 20juta Zeny.

Baca Juga: Artis Cantik, Amanda Rawles Resmi Jadi Brand Ambassador Ragnarok

3. Brisingamen

Gravity
Gravity

Brisingamen

Brisingamen adalah kalung milik dewi Freya yang kabarnyadi buat oleh kurcaci brising.

Kalung ini sangat indah dan mampu meningkatkan kekuatan kalian secara significant.

Brisingamen dapat menambah atribut dasar berupa HP +10%.

Godly Equipment ini dapat trigger 5 detik saat pertandingan dimulai dan semua DMG Garm meningkat +30%, DMG yang diterima -15% selama 15 detik, trigger interval selama 10 detik, sampai 3 kali per battle.

Untuk menempa Brisingamen, kalian membutuhkan bahan tempa berupa30 Buah Jewel of Prayer, 30 Buah Sililince Wave, 190 Buah Gold, 190 Buah Rough Oridecon, dan 20juta Zeny.

Baca Juga: Pendaftaran Ragnarok Championship Indonesia 2020 Resmi Dibuka!

4. Megingjard

Gravity
Gravity

Megingjard

Megingjard adalah sabuk yang mempunyai kekuatan besar saat gunakan.

Menurut legenda, sabuk ini selalu di gunakan oleh Dewa Thor saat berperang.

Atribut dasar dari Megingjard ini dapat menambah HP +10%.

Megingjard berefek trigger saat HP kurang dari 55%, memberikan efek stun selama 2.5 detik ke semua musuh, memberikan tambahan ATK ke Party +25% selama 10 detik.

Untuk menempa Megingjard, membutuhkan bahan tempa berupa30 Buah Foot Step of Cat, 30 Buah Beard of Women, 190 Buah Gold, 190 Buah Rough Oridecon, dan 20juta Zeny.

Baca Juga: Gravity Kembali Umumkan IP Ragnarok Terbaru Bertajuk Ragnarok Tactics

5. Sun God Helmet

Gravity
Gravity

Sun God Helmet

Godly Equipment yang terakhir merupakan headgear yang memiliki dua buah sayap besar yang unik dengan simbol matahari, cahayanya sangat menyilaukan.

Sun God Helmet dapat menambah atribut dasar berupa HP +10%.

Efekyang dihasilkan Sun God Helmet yakni trigger selama 10 detik setelah pertandingan dimulai dan memulihkan semua unit 25% Maks HP.

Untuk menempa Sun God Helmet, membutuhkan bahan tempa berupa20 Buah Sun Umbrella Emblem, 190 Buah Gold, 190 Buah Rough Oridecon, dan 20juta Zeny.

Baca Juga: Harus Tau! Inilah Arti Istilah Build Status di Ragnarok M Eternal Love

Selain itu, Gravity Game Tech juga menghadirkan World Boss Terbaru, Monster baru SS-Class 'Dark Snake Lord', dan penambahan Lv karakter yang sebelumnya Lv 100 ditingkatkan menjadi hingga Lv 110 yang bisa kalian temukan dalam Ragnarok Tactics.

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya