GridGames.ID - Hari pertama babak Playoffs MPL ID S5 yang digelar pada 10 April 2020 telah selesai.
Tiga pertandingan hari pertama telah mendapatkan pemenangnya, yakni ONIC Esports, EVOS Legends, dan RRQ Hoshi.
Namun, Alter Ego Esports dan Genflix Aerowolf harus menghentikan perjalanannya pada hari pertama Playoffs karena telah ditaklukkan oleh lawannya masing-masing.
Baca Juga: Playoffs MPL ID S5: ONIC Taklukkan Alter Ego, ONIC CW Jadi MVP di 3 Match
Pertandingan pertama babak Playoffs ini dibuka olehONIC Esports vs Alter Ego Esports.
Kemenangan Udil dkkdengan skor 2-1 atas Alter Ego ini,membawa mereka melaju dan berhadapan dengan RRQ Hoshi.
Setelah mengalami 5 kali kekalahan di 5 kali pertemuan mereka sejak dari MPL ID S4 hingga Season 5, ini menjadi momen pembalasan kekalahan ONIC Esports, guys!
Baca Juga: Playoffs MPL ID S5: EVOS Sukses Lewati Perlawanan Sengit Aerowolf
Pertandingan selanjutnya mempertemukan EVOS Legends dengan Genflix Aerowolf.
Berkat kemenangan atas Genflix Aerowolf 0-2, EVOS Legends akan menjadi lawan Bigetron Alpha yang sudah menunggu di Upper Bracket Match 4hari kedua.
Pertandingan terakhir ada ONIC Esports yang dibuatnggak berkutikoleh RRQ Hoshi.
Dengan kekalahan telak ONIC Esports 0-2, RRQ Hoshi akan masuk ke Final Upper Bracket.
Sementara itu, ONIC Esports harus puas turun ke Lower Bracket 1.
Baca Juga: Playoffs MPL ID S5: RRQ Hoshi Bawa ONIC Esports ke Lower Bracket
Buat kalian yang makin penasaran dengan turnamen Mobile Legends berskala nasional ini, kalian wajib tonton terus, ya!
Ini dia jadwal hari kedua babak Playoffs MPL ID S5 :
Sabtu, 11 April 2020
12.30 : EVOS Legends vs Bigetron Alpha [Upper Bracket Match 4]15.45 : ONIC Esports vs Loser UB Match 4 [Lower Bracket Match 1]19.00 : RRQ Hoshi vs Winner UB Match 4 [Upper Bracket Final]
Baca Juga: EVOS Legends Lakukan Pelanggaran Saat Bertanding Melawan Genflix Aerowolf di Playoffs MPL ID S5
ONIC CW-, EVOS Wannn dan RRQ LJ dinobatkan sebagai MVP of the Day di hari pertama babak Playoffs MPL ID S5.
Positioning ONIC CW- yang baik berhasil membawa ONIC Esports menang dari Alter Ego Esports.
Sementara itu, gaya bermain yang agresif dari EVOS Wannn, mampu menghasilkan kemenangan 2-0 atas lawannya, Genflix Aerowolf.
Terakhir ada RRQ LJ yang begitu baik menciptakan kesempatan untuk RRQ Xin yang kala itu menggunakan hyper carry untuk farming hingga ia bisa membawa kemenangan untuk RRQ Hoshi.
Baca Juga: Babak Regular Season MPL ID S5 Capai Lebih Dari 660 Ribu Penonton
Berikutbracket babak Playoffs MPL ID Season 5 :
Baca Juga: Digelar Tanpa Offline Audience, Ini Jadwal Lengkap Playoffs MPL ID S5
Jangan lupa untuk terus menyaksikan keseruan babak Playoffs MPL ID S5 yang bisa kalian tonton secara live streaming di YouTube dan Facebook official MPL Indonesia. (*)