Call of Duty Terbaru Rumornya akan Mengusung Nama Black Ops CIA

Selasa, 21 Juli 2020 | 09:00
Express.co.uk

Call of Duty

GridGames.ID -Rumor terkait game terbaru Call of Duty kembali menyeruak ke permukaan.

Sebelumnya, Microsoft Store dikabarkan telah mebocorkan ukuran file dari Call of Duty 2020.

Kini, sejumlah pengguna Xbox One dikejutkan dengan kemunculan Call of Duty: Black Ops CIA.

Game tersebut disinyalir sebagai versi terbaru Call of Duty yang selama ini diperbincangkan.

Baca Juga: Waduh! Baru Dirilis, Mode 200 Pemain Call of Duty: Warzone Dihapus

Kabaritu disampaikan oleh akun leaker Call of Duty di Twitter bernama @TheGamingRevo3.

"Beberapa pemain dapat melakukan 'boot up' pada Call of Duty 2020 The Red Door Alpha di Xbox One yang berjudul Black Ops CIA, " tulis akun tersebut.

Jadi, awalnya Call of Duty 2020 tersebut muncul dengan nama The Red Door.

Namun, setelah diunduh, judulnya pun muncul, yaitu Call of Duty: Black Ops CIA.

Baca Juga:Infinity Ward Banned Username Pemain Call of Duty yang Berbau Rasis

Sayangnya, ketika mereka mencoba untuk masuk ke dalam permainan, tampilan game tak juga beralih dari start-up screen.

Satu hal yang lebih membingungkan lagi, pada tampilan start-up screen, hanya tertulis Call of Duty: Black Ops saja.

Tak ada penambahan kata CIA pada akhir judul seperti yang muncul sebelumnya.

Pihak Activision pun masih belum memberikan pernyataan resmi terkait kemunculan Call of Duty: Black Ops CIA tersebut.

Baca Juga: Game Terbaru Call of Duty Kabarnya akan Berjudul Black Ops Cold War

Meski begitu, hal itu telah memunculkan asumsi baru dari para fans.

Mereka beranggapakan kalau game terbaru Call of Duty akan diperkenalkan dalam acara Xbox Games Showcase pada 23 Juli nanti.

So, mari kita tunggu saja kebenaraan dari dugaan ini dengan menyaksikan acaranya secara live streaming di channel resmi YouTube atau Twitch Xbox. (*)

Baca Juga: Siap-Siap! Microsoft akan Umumkan Deretan Game Xbox Series X Bulan Ini

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya