Free Fire X Money Heist Hadirkan Event Menarik Bertajuk Ultimate Heist

Jumat, 18 September 2020 | 19:30
Garena

Event Ultimate Heist, Free Fire X Money Heist

GridGames.ID - Kolaborasi game Battle Royale besutan Garena, Free Fire, dengan serial Netflix, Money Heist, kembali menghadirkan kejutan.

Free Fire X Money Heist ini bakal menghadirkan event bertajuk Ultimate Heist di mana puncaknya bakal hadir esok hari (19/9).

Para pemain Free Fire di seluruh dunia telah ditugaskan oleh The Professor untuk menyelamatkan Maxim yang tertangkap di tengah aksinya.

Maxim kini hanya bisa mengandalkan rekan-rekan untuk membebaskannya.

Baca Juga: Kolaborasi Dengan Money Heist, Free Fire Kedatangan Mode 4 vs 4

Kalian bisa ikut bergabung dalam aksi penyelamatan Maxim dan miliki semua hadiahnya.

Simak nih informasi detail mengenai event di hari puncak:

1. Gun Skin dan Backpack Skin gratis

Main pada tanggal 19 September 2020 untuk mendapatkan Gun Skin dan Backpack Skin gratis.

Baca Juga: Intip Penjelasan Mode Eksklusif Free Fire Bertema Money Heist

2. Token Heisted Cash

Dapatkan Token "Heisted Cash" setelah berhasil kill lawan main selama Deadbox Drop antara 19 - 20 September 2020.

Pemain dapat menukarkan token ini dengan hadiah, termasuk hadiah utama.

3. Mode Money Heist

Masuk ke dalam mode "Money Heist" yang telah lama dinantikan.

Nantinya akan ada 2 tim yang beranggotakan 4 orang saling berhadapan untuk mengamankan mesin pencetak uang agar dapat mencetak sesuai target dalam waktu yang ditentukan.

Mode permainan baru ini hanya tersedia pada 19 - 22 September 2020 mendatang.

Baca Juga: Garena X Netflix: Hadirkan Mode & Kostum Bertema Money Heist di Free Fire

Bagian terakhir dari animasi web series akan segera tayang

Bagian terakhir dari animasi web series Free Fire x Money Heist akan tayang besok, 19 September 2020.

Di dalam Web series ini diceritakan bagaimana Profesor merekrut karakter Free Fire dan merencanakan aksi terbesarnya.

Di dua seri pertama, kita mempelajari bagaimana The Professor meminta bantuan karakter Free Fire untuk "mendapatkan kembali apa yang dicuri", yang digambarkan sebagai "The Ultimate Heist ... Plan Bermuda".

Pada episode ketiga, Profesor menjelaskan rencananya untuk mengambil 180 juta euro dari bank.

6 karakter Free Fire merupakan tim inti dari rencana Profesor, dan semua harus bekerjasama untuk mensukseskan misi.

Tonton bagian terakhir untuk mengetahui apakah mereka berhasil melakukannya.

Baca Juga: Free Fire Hadirkan Karakter Baru Hrithik Roshan Di Dalam Game

Selain event, Free Fire X Money Heist juga menghadirkan kolaborasi dengan aktor lokal, dan seniman.

Uniknya ada penerbangan balon udara di seluruh ibu kota bertemakan Free Fire x Money Heist untuk pemain di seluruh dunia, lho.

1.Free Fire x Money Heist Indonesia

Film aksi Free Fire x Money Heist Indonesia yang diperankan oleh aktor ternama Joe Taslim.

Hingga saat ini, film aksi tersebut telah ditonton sebanyak 4,9 juta kali, lho. Goks!

Baca Juga: Garena Free Fire Kenalkan Elite Pass Terbaru Bertema Celestial Street!

2. Balon Udara Plan Bermuda

Garena
Garena

Balon udara Plan Bermuda Free Fire X Money Heist

Balon udara Plan Bermuda yang terbang melintasi Mexico City.

Hal ini mengingatkan pada adegan ikonik dalam serial Money Heist di mana Profesor menggunakan balon udara untuk membagikan jutaan euro dari pusat kota Madrid.

3. Karya seni Free Fire X Money Heist

Garena
Garena

Karya seni Free Fire X Money Heist

Seniman di Brazil, Mexico, dan Argentina turun ke jalan dan menghasilkan karya seni Free Fire x Money Heist yang dirancang khusus di tempat-tempat wisata utama tiap kota tersebut. (*)

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya