GRIDGAMES.ID- League of Legends: Wild Rift saat ini sudah mulai bisa dimainkan oleh sebagian orang di Indonesia dalam tahap open beta.
Meskipun mengusung konsep permainan yang sama, yaitu moba dengan analog, LoL Wild Rift ini punya gameplay yang benar-benar berbeda.
Sebagai permulaan, GridGames mau kasih tau informasi seputar monster jungle di Wild Rift, lengkap dengan penjelasannya dari Zilliongamer.com.

:quality(100)/photo/2020/09/20/2676323514.jpg)
Peta monster jungle LoL
Di dalam area jungle Wild Rift ada 10 tipe monster yang muncul atau spawn di berbeda tempat. Kalau kamu mau jadi jungler, langsung aja nih simak:
1. Blue Sentinel
Blue Sentinel
Bisa juga disebut sebagai buff biru yang spawn di bagian atas peta (area top lane).
Ketika kamu mendapatkannya, kamu akan mendapatkan buff yang memulihkan mana dan darah ketika nggak lagi berperang.
2. Red Brambleback
Red Brambleback
Kalau ini buff merah nih guys. Posisinya di bawah (area bot lane) yang akan memberikan tambahan true damage dan slow ke musuh yang kamu serang.
Untuk hero range lebih sedikit statistiknya.
Baca Juga: Cobain Nih! Build Item Tersakit Hero Baru Mobile Legends, Barats
3. Rift Scuttlers
Rift Scuttlers
Monster ini akan mulai muncul di sungai pada detik 1:26.
Jika dibunuh, akan mengeluarkan ward atau vision di sungai.
4. Elemental Drakes
Elemental Drakes
Elemental Drakes atau naga akan spawn di Dragon Pit pada menit ke-4.
Ketika dibunuh, satu tim kamu akan mendapatkan buff permanen.
Ada empat tipe naga, Infernal, Cloud, Mountain, dan Ocean.
Naga ini hanya akan muncul sekali dan spawn secara acak.
Baca Juga: Duh! ONIC Esports Harus Turun Tahta di MPL ID Season 6 Week 6 Day 1
5. Rift Herald
Herald
Rift Herald akan spawn di Baron pit pada menit ke-6.
Dengan membunuh Herald, kamu bisa mengeluarkannya di lane untuk membantu nge-push.
Mirip Drake di Arena of Valor gitu deh.
Herlad akan berhenti spawn setelah menit ke-10, karena setelah itu gantian dengan Baron.
Oh iya, kalau mau ngambil Herald, pastiin kamu menghancurkan semacam kristal ungu di sekitar Herald untuk mengurangi darahnya lebih banyak.
6. Baron Nashor
Baron
Nah ini dia nih, objektif jungle terbesar dan paling mantep setelah Rift Herald.
Baron akan muncul setelah game memasuki menit ke-10 menggantikan Herald.
Setelah membunuh Baron, Kamu dan tim kamu akan mendapatkan tambahan attack damage (AD), ability power (AP) dan juga mempersingkat waktu recall.
Nggak cuma itu, setiap kali kamu atau tim kamu dekat minion, minion itu akan mendapatkan buff yang memperkuat serangan dan pertahanan mereka.
Baca Juga: Roster Kembar BTR Alpha, Maxx & Matt Siap Berlaga di Week 6 MPL ID S6
Untuk nomor 7 sampai 10 adalah monster kecil untuk naikin level lebih cepat.
Monster kecil
- Gromp: Spawn di dekat buff biru dengan 2500 HP- Wolves: Spawn dekat Gromp dengan 1830 HP dan dua monster kecil - Raptor Camps: Spawn dekat buff merah dengan 150HP dan tiga monster kecil - Krugs: Spawn dekat buff merah dengan 1720Hp dan bisa membelah diri ketika dibunuh.
Nah itu dia guys, jenis-jenis monster di LoL: Wild Rift yang wajib banget kamu tau sebagai jungler. Mau liat tips LoL: Wild Rift selanjutnya? Stay tune di GridGames ya! (*)