GridGames.ID -Zepetto Indonesia resmi mengumumkan turnamen Point Blank Indonesia Qualifier (PBIQ) 2020.
Berbeda dari sebelumnya, turnamen major Point Blank ini akan dilaksanakan dengan format online.
Pihak Zepetto mengungkapkan, kebijakan tersebut dicanangkan karena pandemi COVID-19 masih menyebar.
Baca Juga: DieZel Raih Gelar Juara Turnamen Point Blank Clan War September 2020
"Demi menjaga kesehatan serta keamanan baik, pemain, penonton maupun staff di masa pandemi COVID-19," tulis pihak Zepetto Indonesia dalam keterangan tertulis yang diterima GridGames, Senin (26/10).
Penyelenggaraan PBIQ akan dibagi ke dalam babak yang berbeda, yakni Playof Stage, Playoff Point Blank Ladies League, dan Grand Final.
Berikut jadwal selengkapnya:
- Playoff Stage: 7-8 November dan 14-15 November 2020.
- Playoff Point Blank Ladies League: 21 November 2020.
- Grand Final: 27-29 November 2020.
Total, ada 26 tim yang terbagi atas 3 kelompok, mulai dari PBIQ (16 tim), Point Blank Ladies League (6 tim), dan Point Blank Junior League (4 tim).
Berikut daftar lengkap tim dari masing-masing kelompok yang ada:
Point Blank Indonesia Qualifier:
- The Prime GnR
- Team HD21
- Royal Esport Raftel
- RENAME FLS MRSL119
- M18 BARBAR
- XGATE OSV FRAGs
- MDCT Winsome
- BESNE RiseUp PPMK
- FISABILILLAH 119 FLS GnR
- 10z XGATE SBE
- CUTE TRP 389
- NOTS RELEASE GnR
- Army Geniuses
- Glory GFS 14N BWR
- COMEBACK PB PPMK
- 7th XGATE EINS BY VT
- Guardian Evil 119
- Royal Galaxy
- POWER DANGER SURVIVAL TRP389
- NOKI LADIES GnR
- GLOSSY RAZE TEAM
- gLSF BWR i4N
- RiseUp BKJ Esport
- SBE BY J-TF2W ESPORTS
- J DX13
- LSNAKE RG BWR
Seluruh tim yang bertarung memperebutkan total hadiah senilai Rp550 juta.
Dalam rangka menyambut penyelenggaran PBIQ 2020, Zepetto Indonesia menggelar event khusus di dalam game Point Blank.
Mulai dari lelang merchendise Point Blank, flash sale senjata dan item, hingga doorprize dengan total nilai Rp30 juta.
Baca Juga: Akibat Virus Corona, Turnamen Internasional PBWC 2020 Resmi Dibatalkan
Detail mengenai event khusus tersebut bisa kamu lihat di situs resmi Point Blank Indonesia.
Seluruh rangkaian pertandingan PBIQ 2020 akan disiarkan melalui tv kabel MNC Vision dan channel YouTube Zepetto PB Indonesia. (*)