GridGames.ID -Ajang penghargaan Indonesian Esports Awards 2020 telah dilaksanakan pada Rabu (18/11) malam.
Sebanyak 11 kategori sudah diumumkan masing-masing pemenangnya.
Puncak acara penghargaan ditutup dengan pengumuman game esports terfavorit.
Baca Juga: Taklukan Arema FC, PSS Sleman Juara Turnamen Esports PES IFeL
Free Fire dinobatkan sebagai pemenang untuk kategori tersebut.
Game Battle Royale yang dipublikasikan oleh Garena Indonesia itu, berhasil mengalahkan 5 nominasi lainnya.
Kelima nominasi yang dimaksud antara lain Call of Duty: Mobile, Dota 2, Mobile Legends: Bang Bang, PUBG Mobile, dan VALORANT.
Baca Juga: Gandeng Telkom, Agate Buat Game Puzzle Adventure Berjudul Tirta
"Semoga award ini juga bisa jadi motivasi buat kita ke depannya supaya mempersembahkan yang lebih baik lagi untuk gamer-gamer kita ke depannya," ujar perwakilan Garena Free Fire saat menerima penghargaan Game Esports Terfavorit.
Selain Free Fire, masih ada nama-nama lain yang juga memenangkan penghargaan, berikut daftar lengkapnya.
- Celebrity Team Terfavorit: RANS Esports
- Celebrity Gamer Terfavorit: Ariel Noah
- Coach Esports Terfavorit: RRQ Ruben
- CosplayerTerfavorit: Kameeam
- Caster Esports Terfavorit: Pasta
- Content Creator Gaming Terfavorit: Frost Diamond
- Turnamen Esports Non-Publisher Terfavorit: Indonesia Games Championship 2020
- Turnamen Esports Publisher Terfavorit: Mobile Legends: Bang Bang Professional League Indonesia (MPL ID)
- Pro Team Esports Terfavorit: Rex Regum Qeon (RRQ)
- Pro Player Games Esports Terfavorit: RRQ Lemon
- Games Esports Terfavorit: Garena Free Fire
Para pemenang penghargaan dipilih berdasarkan voting penonton yang sudah dibuka sejak 18 Oktober 2020 lalu.
Selain pengumuman terkait penghargaan, Indonesian Esports Awards juga menghadirkan penampilan menarik dari sejumlah pengisi acara.
Baca Juga: Mengukur Seberapa Besar Potensi Karir di Industri Esports Indonesia
Mulai dari Noah, Tiara Andini, Judika, JKT 48, hingga pesulap kondang The Sacred Riana.
Ke depannya, Indonesian Esports Award diharapkan bakal terus dilaksanakan demi mengapresiasi para pelaku esports di Tanah Air. (*)