Bermain Game di Dalam Mobil Bakal Menjadi Trend Gamer, Ini Ulasannya!

Rabu, 25 November 2020 | 14:00
TechRadar

Platform Tesla Arcade

GridGames.ID -Saat ini, miliaran orang di seluruh dunia suka bermain video games, setidaknya pernah mencoba.

Jutaan orang juga menghabiskan waktu mencoba beragam game hingga larut di dalam satu judul game untuk meluangkan waktu di tengah lockdown yang terjadi karena pandemi Covid-19.

Industri game lantas semakin maju dan naik dalam sisi pendapatannya.

Baca Juga: Simak! Ini Manfaat Game Online yang Nggak Sengaja Kita Rasakan

Sensor Tower
Sensor Tower

Global Player Spending in Mobile Games

Bahkan, data yang diperoleh dari Sensor Tower mengatakan bahwa pendapatan game mobile secara global tumbuh 26%.

Dengan fleksibilitas bermain game di mana saja serta adanya pandemi yang terjadi, membuat orang-orang lantas mencari kesenangan di rumah aja, bahkan dampaknya meluas hingga bermain game di dalam kendaraan.

Baca Juga: Rayakan 350 Juta Unduhan, eFootball PES 2021 Mobile Bagikan Item Gratis

Bingung apa hubungannya antara industri otomotif dan game? Tenang GridGames jelasin kok.

Dua hal tersebut memang jauh berbeda, namun nggak dengan hal yang dilakukan oleh Elon Musk.

Founders salah satu perusahaan otomotif tersebut telah meluncurkan Tesla Arcade, sebuah platform konsol game dalam mobil.

Mercedes-Benz juga nggak mau kalah meluncurkan CLA Coupe yang juga dilengkapi oleh konsol game di tahun lalu.

TechRadar
TechRadar

Platform Tesla Arcade

Baca Juga: Asik! Tomb Raider Reloaded Bakal Rilis di Platform Mobile Tahun 2021

Walaupun nggak terfokus pada segmen mobil mewah, mereka mampu melirik pengemudi yang berusia di bawah 30 tahun yang doyan main game.

Kendaraan khususnya mobil yang dilengkapi konsol game hingga teknologi VR sepertinya kini udah menjadi trend nih, guys!

Paradigma atau cara pandang menilai otomotif sedikit bergeser berkat kemajuan dari teknologi itu sendiri.

Baca Juga: Ternyata Ini 4 Alasan Mengapa Game HiperKasual Kini Tengah Digandrungi

daimler

CLA Coupe di Mercedes Benz

Kini mobil nggak hanya menjadi sarana transportasi, namun juga bisa menjadi sarana komputer beroda yang berorientasi pada layanan serta software-nya.

Dengan semakin banyak konsumen yang terus mengandalkan kendaraan pribadi dalam kehidupan sehari-hari, produsen mobil melakukan apa aja yang bisa mereka lakukan.

Saat ini, banyak juga pengemudi yang menunggu di pinggir jalan untuk menjemput seseorangteman, keluarga hingga penumpang yang mencari hiburan alternatif saat perjalanan.

Baca Juga: Rayakan 350 Juta Unduhan, eFootball PES 2021 Mobile Bagikan Item Gratis

Berkat adanya platform game portabel seperti Game Boys, PSP, Switch hingga mobile,Bermain game di mobil saat ini bukanlah hal yang awam dilakukan,

Polygon

Bermain Fortnite di Nintendo Switch

Dengan pengalaman tersebut, Insinyur software Mercedes lantas mengintegrasikan SuperTuxKart, spin off Mario Kart ke dalam konsol CLA Coupe.

Lalu konsol bawaan Tesla mendukung game seperti Cuphead, Stardew Valley, dan Mario Kart klasik.

Baca Juga: 5 Genre Game Mobile yang Cocok Dimainkan Saat Bosan Beraktifitas

Ke depannya, implementasi sebuah hiburan yang tersandar pada suatu kendaraan sepertinya menjadi hal yang lumrah terjadi.

Bukan hanya terjadi karena faktor teknologi, namun kepuasan para gamer yang menginginkan hal tersebut diterapkan pada kendaraannya.(*)

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya