GridGames.ID -Sony dilaporkan mengembalikan uang pemain Cyberpunk 2077 yang nggak senang dengan kinerja game di PS4.
Dilansir dari eurogamer, melihat hashtag "Cyberbug2077" menunjukan jenis masalah kinerja dan crash yang dialami pemain.
Bahkan, bug paling banyak ditemukan oleh pemain yang mencoba bermain lewat PS4.
Baca Juga: Cyberpunk 2077 Resmi Rilis, Simak Cara Membeli Game Besutan CDPR Ini!
Digital Foundry juga membahas Cyberpunk 2077 "kinerja yang sangat buruk" saat dimainkan lewat PS4 dan Xbox One.
Salah satu pengguna Reddit juga mengatakan bahwa ia mengajukan klaim secara online dan menunggu selama lebih dari satu jam untuk berbicara dengan seseorang.
Lalu dengan cepat pihak Sony mengeluarkan pengembalian dana dan kemudian menghapus game dari perpustakaannya.
Bahkan, minggu ini saham CD Projekt merosot setelah review dari game tersebut menyarankan bahwa Cyberpunk nggak berhak memiliki metascore setinggi langit.
Untuk skor Cyberpunk 2077 veri PC, Metacritic memberikan skor 90.
Sedangkan untuk versi PS4 memiliki skor pemain 2,7 dan Xbox One memiliki skor pemain 3,5.
Para eksekutif CDPR juga telah mengambil tanggung jawab atas keadaan game saat dirilis.
CD Projekt juga mendapat kecaman karena mereka mengharuskan para pekerjanya untuk bekerja enam hari dalam seminggu.
Hingga bulan November kemarin, mereka mengumumkan penundaan hingga Desember dan melanggar janji untuk tidak memaksa lembur wajib saat menyelesaikan proyek Cyberpunk 2077.
Baca Juga: Cyberpunk 2077 Resmi Rilis, Gimana Kualitas Bermain di PS5 dan XSX?
Gimana guys menurut kalian mengenai game terbaru Cyberpunk 2077 ini? Apakah kalian juga mengalami bug yang sama? Komen di bawah ya!(*)