Daftar Kode Redeem Free Fire Desember 2020 dan Cara Klaimnya

Jumat, 25 Desember 2020 | 14:00
Garena

Hrithik Roshan hadir dalam game Free Fire

GridGames.ID -Free Fire merupakan salah satu game esport populer yang cukup populer di hampir seluruh dunia.

Bahkan, Free Fire saat ini boleh dibilang sebagai game mobile tersukses.

Pasalnya, game yang dikembangkan Garena itu telah menyabet berbagai macam penghargaan pada tahun ini.

Baca Juga: Free Fire Continental Series Asia Pecahkan Rekor Penonton Terbanyak

Seperti misalnya penghargaan Esports Mobile Game of the Year versi The Esports Awards 2020.

Free Fire juga mendapat penghargaan serupa dari ajang lokal, yakni Indonesia Esports Award 2020.

Nah, sebagai penutup akhir tahun 2020 yang cemerlang untuk Free Fire ini, Garena menghadirkan diskon liburan.

Baca Juga: Kolaborasi Global, Garena Umumkan Crossover Free Fire X One Punch Man

Tak tanggung-tanggun diskon yang ditawarkan kepada para pemain mencapai 86 persen.

Ada beragam item, seperti senjata dengan skin spesial dan peliharaan dengan kostum spesial yang bisa didapat.

Diskon liburan itu, tertuang dalm bundle khusus yang bisa didapatkan dengan 100 diamond.

Bagi kamu yang tak punya stok diamond, tentu bisa mendapatkannya dengan cara top up.

Namun, ada cara lain yang dapat ditempuh untuk memiliki bundle spesial liburan tersebut, yakni dengan kode redeem.

Baca Juga: Gandeng CR7, Garena Free Fire Umumkan Event Operation Chrono

Kali ini, GridGames akan membagikan daftar kode redeem Free Fire edisi Desember 2020 yang telah dihimpun dari berbagai sumber.

Selain berkesempatan memiliki bundle spesial liburan, kode redeem ini juga bisa diaplikasikan ke hal-hal lain yang ada di dalam game.

Berikut daftar lengkap kode redeem Free Fire Desember 2020:

  • DPLS-GTZZ-AV52
  • FFES-PORT-S2MP
  • QNAE-4FM8-X5Q2
  • 21JT-AKDS-LWNR
  • H6KI-U3BQ-XA7F
  • 1WFT-4EAQ-RV2F
  • MJNO-P47Y-2RHO
  • RWSF-RVT3-E59Q
  • FFML-0LPQ-XRES
  • FFIG-ZGH2-0LQT
  • RKL3-0FFH-WJNE
  • F2IM-GH2S-BDH3
  • PEFF-IG45-TY04
  • UEHM–P9L2–2B3J
  • FCKI–Y56C–286K
  • FF3C–627C–563C
  • RWSF-RVT3-E59Q
  • RWSF-RBH4-5TPC
  • RWSF-RRSX-GFJB
Baca Juga: Bawakan Senjata Baru, Garena Free Fire Hadirkan Event Clash Squad

Tidak semua kode redeem di atas dapat ditukarkan untuk mendapat hadiah.

Ada beberpa kode yang mungkin saja sudah tidak bisa dipakai lagi, atau sudah pernah kalian pakai.

Untuk membuktikannya, kalian bisa langsung coba satu per satu kode yang sudah dibagikan.

Baca Juga: Endless Oblivion Jadi Judul Elite Pass Free Fire Desember 2020

Lalu, bagaimana cara menukarkan kode redeem tersebut?

Pertama, buka situs resmi kode redeem Free Fire di sini.

Kemudian, log in ke akun Free Fire yang kalian miliki atau yang sedang digunakan saat ini.

Baca Juga: Simak nih! Tips Sederhana Jadi Pro Player Free Fire Ala LetDa Hyper

Masukan salah satu kode redeem yang sudah dibagikan di atas tadi, lalu klik opsi konfirmasi.

Tunggu beberapa saat, dan jika kode redeem berhasil digunakan, hadiah akan dikirim melalui email dan kalian bisa langsung mengklaimnya. (*)

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya