Pendapatan Video Games Lebih Banyak Dibanding Film Dan Acara Sports!

Senin, 28 Desember 2020 | 21:15
JBL

Ilustrasi bermain game dengan JBL Quantum Range

GridGames.ID - Pandemi COVID-19 yang terjadi telah menyebabkan tantangan dalam industri game.

Menariknya, walaupun industri ini terkena dampak, namun belum seluruh aspek dalam industri game yang terpukul oleh pandemi ini, seperti dari sisi finansial.

Dilansir dari GameSpot, karena bermain game menjadi aktivitas di rumah, para player menjadi lebih sering mengeluarkan uang dan waktu demi bisamendapatkan hiburan ditengah pandemi.

Sebagai protokol kesehatan yang wajib dijalani, sosial distancing membuat video game sekarang lebih banyak menhasilkan uang dari pada industri film dan sports atau olahraga yang digabungkan.

Baca Juga: Sepanjang 2020, PUBG Mobile Sukses Meraup Pendapatan Rp 36 Triliun

Dok. Shutterstock
Dok. Shutterstock

Ilustrasi bermain game

Menurut data dari International Data Corporation (MarketWatch), pendapatan game global diperkirakan mencapai sekitar US$ 197,7 miliar pada akhir tahun.

Angka tersebut naik sekitar 20% dibanding tahun lalu, dan kesuksesan konsol seperti Nintendo Switch, PlayStation 5 dan Xbox Series S dan X menjadi faktor signifikan yang berkontribusi.

Sementara pada tahun 2019, industri film dan sports atau olahraga menghasilkan total keuntungan sekitar US$ 175 miliar dan keduanya turun secara signifikan tahun ini.

Selain penjualan konsol yang sedang meningkat, peningkatan perbesar dalam pendapatan game berasal juga dari industri game mobile.

Judul game mobile telah mengalami peningkatan pendapatan secara keseluruhan hampir 25% dan diprediksi mencapai US$ 87,7 milliar.

Sebagaian besar pendapatan itu berasal dari kawasan Asia dan Pasifik, yang mengasilkan kurang lebih US$ 56,6 miliar.

technologue

Ilustrasi bermain game

Baca Juga: 5 Game Ini Alami Kenaikan Pemain dan Keuntungan di Bulan November

Data ini mendukung laporan dari The NPD Group bulan lalu yang mengatakan bahwa pendapatan game di AS telah meningkat 22% menjadi US% 44,5 miliar selama 11 bulan pertama di tahun 2020.

Untuk hardware seperti konsol game menghasilkan sekitar US$ 4 miliar sementara lebih dari US$ 38 miliar berasal dari software atau judul game.(*)

Editor : Kama

Sumber : Gamespot

Baca Lainnya