Gabungkan Mekanisme Sandbox dan Fighting, Netease Rilis Astracraft

Jumat, 15 Januari 2021 | 12:00

Astracraft

GridGames.ID -Netease Games dan pengembang game indie asal Inggris, Payload Studios, telah merilis game terbaru mereka berjudul Astracraft.

Yup, game dengan gabungan genre sandbox dan fighting ini sudah tersedia di platform iOS dan Android sekarang.

Baca Juga:FMV Erica Segera Hadir di iOS, Berikan Uji Coba Gratis Minggu Ini

Yang unik dari judul satu ini adalah menggabungkan aspek kreasi, fighting dengan sandbox untuk bisa dinikmati secara bersamaan dalam mode Create.

Jadi, kalian bisa membuat bermacam-macam peta dengan aset yang tersedia.

Nggak hanya membuat peta sesuai keinginan kalian, di sini kalian juga bisa membuat kapal perang dan pesawat luar angkasa sesuai keinginan kalian.

Baca Juga: Overwatch Hadirkan Peta Kanezaka dan Event Dengan Beragam Hadiah!

Menariknya, kalian bisa melakukan pertempuran menggunakan robot, pesawat atau kapal perang buatan kalian dan memerintahkan mechs (sebutan kapal dalam game) untuk bertempur dalam berbagai situasi berbeda.

Youtube/Astracraft

Judul game Astracraft memungkinkan kalian untuk membuat Mechs sesuai keinginan kalian.

Beragam mode gameplay juga bisa kalian pakai, seperti mode Infinite Arena, di sini kalian bertarung dengan lawan dalam zona bebas aturan.

Sedangkan untuk mode Storm dan King of the Hill, menawarkan gameplay putaran atau bergantian dengan fokus yang sama yaitu meraih kemenangan.

Baca Juga: Metacritic Ungkap 10 Judul Game PS4 Dengan Skor Terbesar Tahun 2020

Masih kurang? Buat kalian yang hanya ingin bersenang-senang dan nggak berminat untuk bertarung, kalian disediakan mode Race dan Party.

Mode Race memungkinkan kalian menggunakan kendaraan untuk balapan dan menggunakan skill serta item yang tersedia di jalan.

Sedangkan mode Party ditujukan untuk kalian yang ingin bermain dalam beberapa minigame kasual.

Youtube/Astracraft

Gameplay Astracraft

Sebagai bonus, Astracraft jugabakal meluncurkan event Influencer Recruit Plan, sebuah inisiatif untuk mendorong pemain menggunakan bakat dan kreativitas untuk membuat kreasi mereka dalam game.

30 Creator paling berbakat akan dipilih setiap minggu untuk menerima hadiah besar dalam game.

Baca Juga:LytoGame Segera Rilis Game Mobile Teranyar 'Kingdoms: Iron and Blood'

Penggemar Roblox, Minecraft serta LEGO mungkin akan cocok bermain judul ini karena menawarkan semua aspek yang terdapat pada beberapa judul tersebut.

Untuk kalian yang ingin bermain Astracraft, kalian bisa langsung mengunduhnya lewat App Store dan Google Playsaat ini. (*)

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya