Punya Pengalaman LoL, Ini 6 Roster Monochrome Esports Divisi Wild Rift

Selasa, 16 Maret 2021 | 16:00
Instagram/Monochrome_Esports

Monochrome Esports divisi Wild Rift

GridGames.ID -Monochrome Esports sepertinya jarang terdengar ya guys dalam kompetisi eSports yang kerap berlangsung.

Tapi tau nggak sih kalian kalo tim esports ini memiliki beberapa divisi untuk judul game populer seperti COD: Mobile, Free Fire, PUBG Mobile, dan Wild Rift.

Nah, kali ini GridGames bakal membahas untuk divisi Wild Riftnya aja ya, karena sebentar lagi mereka bakal berkompetisi pada ajang Wild Rift SEA Icon Series: PraSeason.

Baca Juga: Serius di Wild Rift, Ericko Lim Bentuk Tim Esports, Listy Chan Isi Mid

Berikut roster Monochrome Esports divisi Wild Rift:

1. Dian Alvian "RELIVIZE"

Dian Alvian

Alvian merupakan player veteran dari LoL PC yang sudah berpengalaman lebih dari 7 tahun menjadi top 5 Challenger.

Pro player asal Pontianak ini memiliki peran sebagai ADC (Attack Damage Carry) yang bakal mengisi Dragon Lane nantinya.

Baca Juga: Riot Games Umumkan Skema Wild Rift SEA Icon Series Summer Season 2021

2. Zulkarnain "ROBBER"

Zulkarnain

Zulkarnain aka Robber ini telah berpengalaman dalam dunia LoL dan sudah lebih dari 7 tahun ia menggeluti game tersebut.

Zulkarnain bakal berperan sebagai Top Lane (Baron Lane).

3. Setia Permata Agung "FELCY"

Permata Agung

Agung aka Felcy merupakan pemain LoL PC yang juga berpengalaman dari Pontianak.

Ia telah bermain game tersebut selama 7 tahun dan menjadi modal penting baginya untuk menuju Wild Rift saat ini.

Felcy bakal mengisi Mid Lane untuk menjaga lini tengah dari serangan musuh.

Baca Juga: Usai Menang M2 Mobile Legends, Bren Esports Umumkan Divisi Wild Rift!

4. Felix Willim "RAAIZEL"

Felix Willim

Felix pernah mengisi skena esports pro MLBB beberapa tahun silam.

Kini ia melangkahkan kakinya ke Wild Rift untuk mengisi role Support untuk menjaga ADC agar nggak terbunuh oleh lawan.

5. Hengky "INSIGHT"

Hengky

Hengky aka Insight memiliki pengalaman bertahun-tahun di dunia LoL PC juga.

Nantinya, Hengky bakal mengisi role Jungler untuk mendongkrak kemenangan tim.

Ia juga pernah meraih prestasi yaitu top 5 Challanger di LoL PC untuk kategori Solo ataupun Flex.

6. Jabang Nagari "Noyes"

Jabang Nagari

Pro player ini telah berpengalaman juga dalam dunia LoL PC.

Ia mampu mengisi role apapun di dalam tim dan kerap dijuluki sebagai "pemain bayangan" karena kemampuan mengisi role yang sama baiknya dengan kelima orang di atas.

Baca Juga: Geek Fam Menangkan Wild Rift SEA Icon Series Pra Season Malaysia

Nah, itu tadi adalah roster Monochrome Esports untuk divisi Wild Rift.

Terlihat di atas, semua player tersebut memiliki kesamaan yaitu pernah bermain LoL PC selama bertahun-tahun dan berasal dari Pontianak.

Kira-kira gimana ya gameplay dari Pro Player di atas yang pernah bermain dan berprestasi di LoL PC nantinya saat berlaga di Wild Rift SEA Icon Series PraSeason?

Untuk informasi menarik seputar Wild Rift lainnya, tetap bersama GridGames ya!(*)

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya