Nintendo Kolaborasi Dengan Niantic, Bawakan Game Mobile AR Pikmin

Rabu, 24 Maret 2021 | 15:45

Nintendo menggandeng Niantic untuk mengembangkan judul AR Pikmin.

GridGames.ID -Pecinta game Augmented Reality sebentar lagi bakal menerima game mobile terbaru.

Game terbaru yang mengusung genre AR ini dikembangkan oleh perusahaan video game asal Jepang, Nintendo, yang bekerja sama dengan Niantic.

Game yang dikembangkan bersama ini bakal menggabungkan teknologi AR real-world milik Niantic dengan karakter game terkenal milik Nintendo dan berjudul Pikmin.

Baca Juga: Bawa ke Level Selanjutnya, Square Enix Umumkan Game AR Space Invaders

Dalam cuitan informasi yang diberikan oleh Niantic, judul tersebut bakal didasarkan oleh franchise Pikmin, dengan gameplay yang dirancang untuk membuat berjalan lebih menyenangkan.

Tahun ini menandakan ulang tahun ke-20 waralaba Pikmin, oleh karena itu, mereka saat ini sedang mengembangkan judul AR tersebut.

Baca Juga: Pokemon Go Kenalkan Fitur Canggih AR Mapping, Begini Fungsinya!

Pikmin adalah serial video game strategi dan puzzle real-time yang dikembangkan oleh Shigeru Miyamoto.

Game tersebut memiliki latar memimpin koloni makhluk mirip tumbuhan yang dikenal sebagai Pikmin.

Para pemain bakal ditantang untuk mengumpulkan item dengan melewati beragam rintangan, bahaya dan melawan fauna berbahaya bagi karakter Pikmin.

Jhon Hanke, selaku CEO dari Niantic mengatakan bahwa saat mengembangkan portofolio gamenya, bekerja sama dengan Nintendo merupakan langkah alami berikutnya.

Ia juga melanjutkan bahwa telah menantikan untuk bersama-sama membentuk masa depan AR dan menghidupkan kembali karakter game kesayangan Nintendo bagi para pemain game mobile di seluruh dunia.

Karakter Pikmin

Baca Juga: AR Makin Maju, Microsoft dan Niantic Umumkan HoloLens Pokemon Go

Ini adalah kerjasama Nintendo keempat setelah DeNA Co, Cygames Inc, dan Line Corp.

Nintendo sangat bersemangat bisa bermitra dengan Niantuk untuk membuat aktivitas berjalan lebih menyenangkan.

thenextweb.com

Logo Niantic Labs

Shigeru Miyamoto, selaku Direktur Perwakilan dari Nintendo mengatakan teknologi AR Niantic memungkinkan kita untuk mengalami dunia seolah-olah karakter Pikmin tinggal di sekitar kita.

Baca Juga: Simak Nih! 5 Game Mobile Augmented Reality Menarik di Tahun 2021

Setelah kesepakatan ini resmi diberitakan, saham Nintendo naik lebih dari 2%.

Para analis berpendapat bahwa kesepakatan tersebut bakal membantu Nintendo dalam mengatasi masalah dari investor.(*)

Tag

Editor : Amalia Septiyani