GridGames.ID -Pekan 7 hari 1 (9/4) MPL Indonesia Season 7 ditutup dengan duel papan bawah antara Geek Fam ID melawan AURAFIRE.
Duel kali ini berhasil dimenangkan Geek Fam ID dengan skor meyakinkan 2-0.
Kendati demikian, pertandingan berjalan sangat ketat dan alot. Bahkan hampir memakan waktu setengah jam.
Baca Juga: Nggak Dikasih Nafas, Bigetron Alpha Bungkam Alter Ego 2-0 di MPL ID S7
Geek Fam ID sedikit melakukan rotasi dengan memainkan Despair menggantikan Zunz.
AURAFIRE juga melakukan hal serupa dengan memberi debut untuk pemain MDL yang baru naik kelas, Facehugger.
Game 1
Menit-menit awal laga, kedua tim bermain sangat hati-hati dan lebih memilih fokus untuk farming.
Jual beli serangan baru terjadi ketika pertandingan memasuki mid-game.
AURAFIRE sebenarnya memiliki satu kesempatan untuk memenangkan pertandingan dengan cepat.
Baca Juga: Regular Season MDL S3 Berakhir, Ini Tim yang Lolos ke Playoff
God1va dan kawan-kawan sukses mengaman lord yang pertama dan membabat habis turret Geek Fam ID.
Sayangnya, mereka gagal memanfaatkan keadaan dan malah dibalikan keadaannya oleh AURAFIRE.
Despair yang menggunakan Claude menjadi bintang pada pertandingan kali ini.
Baca Juga: Inilah Sederet Catatan Buruk AURA Esports di MPL ID S7 dan MDL S3
Ia memang tidak mencatatkan kill yang banyak, tapi blazing duet-nya mampu membuka jalan bagi rekan-rekannya untuk melancarkan serangan.
Dalam waktu 21 menit, Geek Fam ID sukses memenangkan game 1 dengan poin 17-14.
Despair didapuk sebagai MVP usai mencatatkan 3 kill dan 12 assist.
Game 2
Sama seperti sebelumnya, kedua tim kembali bermain hati-hati di menit awal.
Bahkan, first blood baru didapatkan pada meni 4 oleh AURAFIRE. Setelah itu permainan mulai mengalir.
Geek Fam ID dan AURAFIRE terus bergantian melancarkan serangan.
Baca Juga: Build Kagura Terbaru Versi RRQ Lemon, Lebih Ngeri dari Sebelumnya!
Frzz yang menggunakan Vale menjadi momok menakutkan bagi para pemain AURAFIRE.
Satu kali kombinasi serangannya mampu mengandaskan beberapa pemain, seperti Facehugger (Cyclops) dan God1va (Angela).
Meski begitu, Vaanstrong yang memakai Claude di kubu AURAFIRE sebenarnya bermain baik.
Ia kerap merepotkan anak-anak Geek Fam ID dan mematikan gerakan Babywww (Bruno).
Baca Juga: Build Khaleed Tersakit, Hero Fighter yang Baru Rilis di Mobile Legends
Sayang permainan ciamiknya tidak dibarengi dengan suport yang baik dari rekan-rekannya.
Usai melewati pertandingan yang ketat selama 27 menit, Geek Fam ID sukses menyudahi perlawanan AURAFIRE dengan poin 26-15.
Frzz dinobatkan sebagai MVP dengan catatan 7 kill dan 8 assist. (*)