Serial Animasi League of Legends 'Arcane' Segera Rilis di Netflix

Rabu, 05 Mei 2021 | 15:45
Riot Games

Serial animasi League of Legends berjudul Arcane.

GridGames.ID -Netflix dan Riot Games resmi mengumumkan serial animasi League of Legends berjudul 'Arcane'.

Ini merupakan serial televisi pertama yang dikembangkan dan diproduksi oleh Riot Games.

Developer game terkemuka asal Amerika Serikat itu menggandeng Fortiche Productions dalam penggarapan Arcane.

Baca Juga: Netflix Dirumorkan Bakal Membeli Lisensi Penuh Game GTA VI, Benarkah?

"Kami sangat senang bisa menjadi rumah bagi serial televisi pertama berlatarkan dunia League of Legends, Arcane," ungkap Director Original Animation Netflix, Dominique Bazay dalam keterangan tertulis yang diterima GridGames, Selasa (4/5).

Bazay memastikan Arcane bakal menyuguhkan visual yang spektakuler dan memukau penonton.

Sementara itu, Global President of Entertainment Riot Games, Shauna Spenley mengatakan Netflix adalah mitra yang tepat untuk proyek ini.

Riot Games
Riot Games

Cuplikan serial animasi League of Legends, Arcane.

Baca Juga: Siap-Siap! Netflix Luncurkan Anime Series Dota: Dragon's Blood

Ia pun berharap Arcane dapat memennuhi harapan para fans terkait konten sinematik yang melibatkan champion League of Legends.

"Bagi kami, Arcane merupakan sepucuk surat cinta dari kami agar bisa memenuhi harapan para pemain dan penggemar," ungkapnya.

Arcane sendiri bercerita tentang kisah awal mula dua champion ikonik League of Legends.

Hadirnya kekuatan super membuat dua champion itu terpecah belah ke wilayah utopia Piltover dan wilayah bawah tanah Zaun.

Selaras dengan pengumuman serial animasi Arcane, Riot Games dan Netflix juga telah merilis teaser perdananya.

Baca Juga: Game Tomb Raider akan Diadaptasi Jadi Serial Anime, Tayang di Netflix

Kamu bisa menonton video teaser Arcane di bawah ini.

Baca Juga: 6 Film Adaptasi Game di Netflix Ini Bisa Ditonton di PlayStation 5

Rencananya, Arcane akan resmi dirilis di Netflix pada akhir tahun ini.

Namun, belum ada tanggal pasti yang bisa dibagikan oleh Riot Games maupun Netflix.

So, gimana menurut kalian tetang serial animasi adaptasi game League of Legends tersebut? (*)

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya