Update Terbaru Apex Legends Nerf 2 Senjata Over Power, Hati-Hati!

Kamis, 13 Mei 2021 | 10:00
EA

poster Apex Legends Legacy

GridGames.ID- Update terbaru Apex Legends: Legacy memberi banyak perubahan pada Meta game battle royale ini.

Dalam update ini, Respawn sebagai pengembang Apex Legends memberikan Nerf atau pengurangan kemampuan terhadap 2 senjata over power yaitu M6000 Spitfire dan Bocek Bow.

Respawn melakukan Nerf pada 2 senjata tersebut karena ingin memberikan keseimbangan pada permainan Apex Legends: Legacy.

Respawn
Respawn

Tampilan senjata M6000 Spitfire

Respawn
Respawn

Tampilan Bocek Bow

Baca Juga: Mode Permainan 3v3 Apex Legends Rilis Hari Ini, Simak Cara Mainnya!

Bocek bow dan Spitfire Machine Gun sebenarnya telah menjadi senjata favorit pemain Apex Legends.

Hal tersebut dikarenakan dua senjata ini memiliki power dan akurasi yang lebih baik dibandingkan dengan senjata-senjata lain.

Bahkan, beberapa pemain sangat percaya diri ketika menggunakan 2 senjata ini dalam permainan ranked Apex Legends.

Baca Juga: Apex Legends Mobile Buka Tahap Early Access ke Sejumlah Negara Asia

Dalam menyelaraskan Spitfire, Respawn mengurangi damage per peluru dari 19 menuju 18.

Selain itu, jumlah putaran yang dapat dihasilkan oleh oleh Spitfire juga dikurangi.

Baca Juga: Apex Legends Mobile Dipastikan Tak Menampilkan Fitur Cross Platform

Sedangkan untuk Bocek, damage body shots akan dikurangi dari 70 menjadi 60.

Cooldown Tempo Deadeye juga membutuhkan waktu lebih lama untuk diisi.

Selain itu, kapasitas amunisi anak panah yang dapat dibawa oleh pemain juga berkurang.

Twitter.com
Respawn

Patch Notes Update Apex Legends

Baca Juga: Susul Apex Legends, Call of Duty: Warzone Kini Punya 100 Juta Pemain

Selain memberi Nerf, Update Apex Legends Legacy terbaru jugamenampilkan perbaikan beberapa bug di mode Arena.

Respawn juga menangani beberapa masalah terkait dengan halaman statistik, bug di Valkyrie, dan peningkatan umum pada stabilitas game.

Baca Juga: Bocor! Apex Legends Dirumorkan Bakal Luncurkan Karakter Baru, Pariah

Jika kalian tertarik untuk mengakses catatan pembaruan secara lengkap, kalian bisa mengaksesnya di akun Twitter resmi Apex Legends.

Selain itu, kalian juga bisa mengakses catatan pemabaruan melalui link berikut.

Baca Juga: Respawn Telusuri Penyebab Pemain Apex Legends Kehilangan Progresi Akun

Tetap ikuti Grid Games untuk perkembangan informasi lainnya seputar update terbaru Apex Legends Legacy. (*)

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya