Resmi! Rave Dipercaya Untuk Menjadi Pelatih Tim Ladies RRQ Mika

Kamis, 24 Juni 2021 | 10:00
Instagram Team RRQ

Rave, coach atau pelatih dari RRQ Mika

GridGames.ID - Lama tak terdengar namanya, kini Rave dikabarkan resmi menjadi coach atau pelatih dari tim RRQ Mika.

Buat yang belum tau, RRQ Mika merupakan tim ladies dari Team RRQ divisi Mobile Legends.

Resminya Rave menjadi coach RRQ Mika diumumkan langsung oleh Team RRQ melalui sosial media resminya pagi ini (24/6).

YouTube Team RRQ
YouTube Team RRQ

RRQ Mika divisi ladies - Mobile Legends

Baca Juga: Mobile Legends Kembali Merilis Battle Emote RRQ Lemon Secara Eksklusif

Sebelumnya, Rave pernah melatih tim Alter Ego X selama ajang MDL, yang kemudian berakhir pada Mei 2021 lalu.

Ia juga pernah berjuang dengan RRQ Hoshi di MPL ID Season 4 yang digelar pada Oktober 2019.

Bahkan, Rave juga sempat merasakan pahitnya pertukaran pemain dari ajang MPL ke MDL pada 2020 lalu saat masih bergabung di Genflix Aerowolf.

Baca Juga:Profil 5 Roster Cantik 'RRQ Mika' Divisi Mobile Legends Ladies

Kini, Rave kembali lagi ke Team RRQ dengan taktik ciamiknya untuk melatih cewek-cewek cantik di RRQ Mika.

Nggak hanya itu, kehadiran Rave tentunya diharapkan bisa membawa titel juara untuk para ladies.

Perjalanan Rave

Rave sendiri merupakan pro player Mobile Legends yang berkecimpung sejak tahun 2017 silam.

Perjalanannya di skena esports Mobile Legends bisa dibilang dimulai dengan cukup baik.

Hal tersebut dibuktikan, di mana ia bersama timnya, NXL, berhasil menjuarai MPL ID Season 1 yang digelar awal tahun 2018.

Instagram/fadhil.rave
Instagram/fadhil.rave

Rave bersama NXL saat menjuarai MPL ID Season 1

Baca Juga: Jalin Kolaborasi, Team RRQ x Visval Luncurkan Tas Limited Edition

Kemudian, Rave dengan NXL yang kala itu manajemennya tengah bermasalah, akhirnya diakuisisi oleh tim Aerowolf.

Tim NXL dengan roster yang sama pun berubah nama menjadi Aerowolf Roxy.

Hingga akhirnya pada pertengahan tahun 2019, Rave resmi menjadi bagian dari Team RRQ divisi Mobile Legends bersama LJ dan Midgod.

Sayangnya, pada awal tahun 2020, Rave justru turun kasta ke MDL dengan bergabung ke RRQ Sena.

Baca Juga: CEO RRQ Hoshi Sangkal Isu Jual Pemain Andalan untuk MPL ID Season 8

Dengan perjalanan yang cukup panjang di skena esports Mobile Legends, Rave bisa bekerjasama dengan tim sebagai pelatih.

Maka dari itu, cowok yang punya nama asli Fadhil Abdurrahman ini dipercaya bisa melatih RRQ Mika yang kini tengah berjuang di UniPin Ladies Series 2021.

Tim yang diperkuat oleh Vivi, Ash, Lele, Quinnie dan Giogoi pun telah memasuki babak Playoff dari turnamen tersebut.

Instagram Team RRQ
Instagram Team RRQ

RRQ Mika

So, semoga dengan kehadiran Rave bisa membawa para ladies dari RRQ Mika meraih titel juara, ya! (*)

Baca Juga: 8 Tim Siap Adu Kemampuan Lewat Musim Regular Ladies Series MLBB 2021

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya