GridGames.ID -League of Legends: Wild Rift, game mobile bergenre MOBA terbaru yang dikembangkan oleh Riot Games, sudah banyak merilis event menarik.
Dalam beragam event menarik yang dihadirkan, terkadang mereka juga membawakan skin champion dengan visual yang keren-keren.
Nggak jarang, skin champion yang dihadirkan memiliki efek spesial dan berbeda dari yang lain.
Baca Juga: Cukup Berprestasi, ONIC dan BTR Malah Bubarkan Divisi Wild Rift
Kali ini, GridGames bakal ngasih tau kalian 5 skin paling mahal di League of Legends: Wild Rift serta memiliki visual yang memukau, simak yuk!
1. Luar Beast Miss Fortune
Skin yang pertama adalah Lunar Beast milik Miss Fortune.
Skin tersebut ikut hadir saat perayaan event Lunar Beast yang hadir di Wild Rift.
Lunar Beast Miss Fortune membuat karakter tersebut memiliki tanduk bercahaya serta sepatu roda dengan efek api yang menyalah terang.
Nggak lupa juga kedua senjata Miss Fortune yang diberikan akses warna merah dan emas.
Baca Juga: 5 Champion Support di Wild Rift Yang Paling Sakit, Kombonya Perih!
2. Stargazer Twisted Fate
Twisted Fate sudah sejak lama berkelana, berkunjung dari planet ke planet demi memahami isi planetnya sendiri.
Kali ia hadir dengan skin Stargazer dalam event Stargazer yang berlangsung pada bulan April lalu.
Stargazer Twisted Fate hadir dan membuat karakter yang kerap memainkan kartu tersebut, memiliki tampilan berbeda dari yang lain.
Kali ini Twisted Fate bakal memiliki efek visual menarik berkatjas formal serta armor yang terletak di bahunya.
3. Star Guardian Jinx
Jinx memiliki tipikal petarung yang terus maju untuk melindungi orang lain, terutama teman masa kecilnya, Lux.
SkinStar Guardian Jinx hadir dalam perayaan event Star Guardian sejak bulan Januari kemarin.
Layaknya penjaga bintang, skin tersebut membuat karakter Jinx terlihat lebih imut, terlebih ujung senjatanya yang berbentuk bintang berwarna pink.
Baca Juga: Amihan Esports di Banned Sementara Oleh Riot Games, Ini Alasannya!
4. Battle Academia Ezreal
Nggak ketinggalan karakter bernama Ezreal juga memiliki skin paling mahal bernama Battle Academia Ezreal
Walaupun mahal, skin tersebut terbilang worth-it untuk dibeli karena efek visual yang dihadirkan.
Tema seperti anak skolah dengan tampilan garang disematkan dalam pakaian Ezreal kali ini.
5. Project: Ashe
Project: Ashe menjadi skin terbaik yang ada karena memiliki efek visual yang sangat lengkap.
Skin tersebut bakal membuat Ashe menjadi karakter sci-fi dengan senjata panah yang super modern.
Nggak lupa juga outfit yang dikenakan oleh Ashe membuat tampilannya semakin cantik.
Baca Juga: Semua Judul Riot Games Bawain Event Sentinels of Light, Ini Detailnya!
Nah, itu tadi adalah 5 skin termahal yang ada di game mobile bergenre MOBA, Wild Rift.
Semua skin termahaltersebut dibandrol dengan harga 1.325 Wild Cores atau sekitar Rp 150 ribu.
Skin-skin tersebut nggak bersifat limited, jadi siapa saja player yang menginginkannya, bisa membelinya lewat toko dalam game.
Baca Juga: T1 Umumkan Roster Divisi Wild Rift, Bakal Jadi Tim Kuda Hitam Korsel?
Untuk informasi menarik seputar Wild Rift lainnya, tetap bersama GridGames ya!(*)