Antisipasi RoV Pro League, PSG Esports Umumin Divisi Arena of Valor

Senin, 02 Agustus 2021 | 12:40
Twitter/PSGEsports

PSG Esports umumkan divisi Arena of Valor

GridGames.ID -Siapa sih yang nggak kenal dengan tim sepak bola Paris Saint-Germain (PSG).

Organisasi tersebut juga pernah membuat divisi eSports pada tahun 2016 silam.

Kini, mereka mengumumkan telah memperluas scene eSports dengan membuat lineup roster divisi League of Legends di negara Thailand.

Nantinya, tim PSG Esports divisi Arena of Valor (AOV) bakal bertanding dalam kompetisi RoV Pro League 2021 Winter.

Pembentukan tim AOV di negara Thailand oleh PSG Esports memang menjadi salah satu tujuan utama untuk meningkatkan scene eSports di wilayah tersebut.

Terlebih, kompetisi RoV Pro League menjadi salah satu wadah kompetitif yang paling besar di negara Thailand karena memiliki 37 juta pemain yang terdaftar.

Baca Juga: AOV Star League (ASL) 2021 Winter Hadir Kembali, Pendaftaran Dibuka!

Fabien Allegre, selaku Direktur Merchandising dan Diversifikasi Brand di PSG mengatakan bawa pembentukan tim tersebut merupakan kelanjutan dari strategi eSports mereka.

Ia juga menambahkan bahwa itu adalah langkah signifikan lainnya dalam pengembangan PSG Esports di game mobile, salah satu platform yang mengalami pertumbuhan mengesankan dalam beberapa tahun terakhir.

Hingga kini, mereka belum merilis daftar roster yang bergabung dalam divisi Arena of Valor.

Terlepas dari partisipasi mereka dalam kompetisi RoV, organisasi tersebut melangkah maju dengan beberapa tujuan lainnya.

Mereka juga membuka peluang untuk siapa aja yang ingin ikut serta pelatihan lokal untuk mencari player yang bisa bergabung dengan tim profesional PSG Esports.

Organisasi tersebut juga bakal aktif terlibat dengan komunitas serta berkomitmen untuk menjaga keragaman tim, oleh karena itu mereka berusaha untuk segera menciptakan tim campuran.

Langkah yang diambil oleh PSG Esports memperkuat kehadiran mereka nggak hanya di wilayah negara Thailand, tetapu juga di kawasan Asia Tenggara.

Baca Juga: 5 Hero Arena of Valor Dengan Meta Terbaik Untuk Push Rank Bareng Temen

Mengenai RoV League 2021 Winter - Thailand

Garena
Garena

Garena Arena of Valor

Kompetisi RoV League bakal digelar oleh Garena Thailand dan menyediakan hadiah total uang sekitar Rp 4,3 miliar.

Kompetisi tersebut bakal mempertemukan 8 tim Arena of Valor papan atas di wilayah Thailand seperti:

  • Buriram United Esports
  • EVOS Esports TH
  • Talon Esports
  • Bacon Time
  • King of Gamers Club
  • Valencia CF eSports
  • eArena
  • PSG Esports
Nantinya, kompetisi tersebut bakal menggunakan forman Group Stage dan Playoffs.

Sayangnya, belum ada tanggal pasti yang diumumkan untuk kompetisi RoV League 2021 Winter, namun dapat dipastikan kompetisi tersebut digelar pada bulan September mendatang.

Baca Juga: Dua Tim Esports Baru Ini Resmi Wakili Indonesia di AOV World Cup 2021

Untuk informasi menarik seputar Arena of Valor lainnya, tetap bersama GridGames ya!(*)

Editor : Kama

Baca Lainnya