PMPL ID Season 4 Week 1 Day 1: uHigh Nggak Main, BTR Masih Dapet WWCD!

Rabu, 25 Agustus 2021 | 15:30
Instagram/ PUBGMobile.Esports.ID

Bigetron RA berhasil mendapatkan WWCD pertama.

GridGames.ID - PUBG Mobile Pro League (PMPL) Indonesia Season 4 babak Regular Season resmi dimulai pada Selasa (24/8) kemarin.

Babak tersebut mempertandingkan 20 tim terbaik yang dibagi menjadi 5 grup untuk dipertemukan.

Setiap pertandingan bakal mempertemukan 4 grup untuk mengumpulkan poin terbanyak.

Nantinya, ke-16 tim terbaik yang berhasil mengumpulkan poin terbanyak di babak Weekdays, bakal bertanding di babak Super Weekend.

Di hari pertama PMPL ID S4, para penggemar disuguhkan beragam aksi serta gameplay menarik dari pro-player yang bertanding.

Baca Juga: Combo Wombo Luxxy Zuxxy dan Ryzen uHigh Bakal Getarkan PMPL ID S4?

Bigetron RA Mendapatkan WWCD Pertama

Roster Bigetron RA yang ikut bertanding di kompetisi PMPL ID S7

Match PertamaDimenangkan oleh tim Bigetron Red Aliens, di mana mereka berhasil meraih WWCD pertamanya di kompetisi PMPL ID S4 dengan perjuangan memperebutkan zona aman yang terlihat intens.

Pertandingan pertama yang dibuka dengan peta Erangel, dan sukses menampilkan strategi matang dari BTR RA, walaupun nggak bermain dengan roster terbarunya, BTR uHigh.

Di hari pertama PMPL ID S4, Bigetron RA mengumpulkan total poin 35 dan berada di posisi ke-7 klasemen sementara.

Baca Juga: Game PUBG Mobile Resmi Hadir Pada Eksibisi Esports PON XX Papua 2021!

BTR uHigh Belum Menampakan Diri

Instagram/btr_uhighbaee

Muhammad Dhiya Ulhaq atau biasa dikenal sebagai uHigh

BTR uHigh sendiri diketahui belum bisa mengikuti PMPL ID S4 karena sedang menunggu izin berkompetisi dari negara asalnya.

Namun akun IG resmi PUBG Mobile Esports ID telah memberikan bocoran mengenai keikutsertaan BTR uHigh dalam kompetisi tersebut.

Mereka telah memposting beberapa foto yang mengisyaratkan bahwa bocah yang digadang ajaib, BTR uHigh bakal ikut bertanding di kompetisi PMPL ID S4.

Baca Juga: Keren! PUBG Mobile Team UP Challenge 2021 Undang Aktor Fast & Furious

PMPL Indonesia Season 4

PMPL ID Season 4

PMPL Season 4 Indonesia dijadwalkan bakal digelar pada tanggal 24 Agustus hingga 12 September.

Kompetisi berjalan selama tiga minggu dan 20 tim bakal dibagi menjadi 5 grup berbeda.

Di babak League, semua tim bakal bertanding selama 2 hari dan 16 tim teratas setiap minggunya bakal bermain di Super Weekends (Jumat sampai Minggu).

Setelah 3 minggu, 16 tim teratas berdasarkan peringkat poin Super Weekend bakal lolos ke babak Final.

Ke-16 tim teratas beradasarkan 3 Super Weekends bakal melaju ke Final di mana hanya satu tim yang keluar sebagai juara.

Seluruh tim yang bertanding bakal memperebutkan hadiah uang sekitar total Rp 2,1 miliar.

Nggak hanya hadiah uang, tim yang menang juga mendapatkan kursi di kompetisi PMPL SEA League.

Baca Juga: PMPL ID Season 4: Pembagian Grup, Jadwal, Dan Hadiah Turnamen

Untuk informasi menarik seputar PMPL ID S4 lainnya, tetap bersama GridGames ya!(*)

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya