Squid Game, Serial yang Mengusung Cerita Main Game di Dunia Nyata

Sabtu, 18 September 2021 | 14:45
Instagram/netflixkr

Squid Game

GridGames.ID - Teknologi yang kini tengah berkembang membuat produksi film maupun serial semakin canggih.

Hal apapun bisa dilakukan dan dihadirkan demi mendapat perhatian penonton, apalagi untuk para penggemarnya.

Seiring dengan teknologi yang semakin canggih, nggak jarang film maupun serial kini mengangkat jalan cerita tentang game.

Hal ini mengundang perhatian nggak cuma dari penggemar film dan serial, tetapi juga dari para gamers.

Baca Juga: Netflix Gaming Resmi Meluncur di Polandia, Kapan Rilis di Indonesia?

Salah satunya seperti serial tentang game yang baru saja dirilis pada Jumat, 17 September 2021 kemarin di Netflix.

Berjudul Squid Game, serial ini merupakan serial dari Korea Selatan yang berjumlah 9 episode dalam 1 season.

Instagram/netflixkr
Netflix

Squid Game

Baca Juga: Netflix Terjun ke Industri Game, Bakal Fokus Hadirkan Game Mobile

Serial ini mengajak penonton menyaksikan aksi 456 peserta yang mempertaruhkan nyawa demi memenangkan 45,6 miliar won dalam ajang permainan misterius.

Dari gambaran singkat di atas, Squid Game mengingatkan kita pada serial Jepang yang pernah tayang di Netflix sebelumnya, yakni Alice in Borderland.

Jalan Cerita Squid Game

Dilansir dari laman Kompas.com, perpaduan visual yang penuh warna serta jalan cerita yang penuh ketegangan dan perasaan putus asa menjadi daya tarik utama dari serial ini.

Kisahnya tentang sekelompok orang yang ditempatkan dalam sebuah permainan hidup dan mati.

Mereka harus berusaha bertahan hidup untuk memenangkan hadiah dari permainan itu dengan jumlah yang telah GridGames sebutkan di halaman sebelumnya.

Baca Juga: Netflix Dilaporkan Merambah Industri Game, Saingi Apple Arcade!

Ada ratusan pemain diundang untuk bertanding dalam permainan anak-anak, di mana para pemain ini merupakan orang-orang yang sedang butuh uang.

Permainan itu menawarkan hadiah yang menggiurkan bagi para pemainnya.

Instagram/netflixkr
Netflix

Squid Game

Baca Juga: Netflix Dirumorkan Bakal Membeli Lisensi Penuh Game GTA VI, Benarkah?

Squid Game sendiri mengusung genre thriller yang digarap oleh sutradara Hwang Dong-hyuk.

Drakor tersebut dibintangi oleh Lee Jung-jar, Park Hae-soo, dan sederet bintang drama Korea Selatan lainnya.

Sang sutradara memperkenalkan Squid Game sebagai sebuah alegori besar yang menggambarkan masyarakat kapital di masa kontemporer.

Pada trailernya, karakter Gi-hun (Lee Jung-jae) terlihat tengah menghubungi sebuah kartu nama, di mana dalam kartu itu terdapat sebuah simbol lingkaran, segitiga dan segiempat seperti tombol pada stick game atau gamepad.

Kemudian dia terbangun dalam sebuah tempat asing dengan nuansa warna warni dengan 456 orang lainnya di tempat itu.

Baca Juga: 5 Film Netflix Tentang Game yang Cocok Temani Libur Tahun Baru Kamu

Sebelum permainan itu dimulai terdapat sebuah peringatan yang berbunyi demikian, "Jika kalian tak mau bermain, beritahu kami sekarang".

Dilema pun muncul ketika melihat sebuah hadiah dengan jumlah besar.

Begitu permainan dimulai, para peserta digiring ke sebuah tempat arena bermain anak.

Baca Juga: 6 Film Adaptasi Game di Netflix Ini Bisa Ditonton di PlayStation 5

Buat kamu yang suka dengan adegan kericuhan hingga tembakan, Squid Game adalah salah satu serial Netflix yang cocok buat kamu tonton.

So, kamu sudah bisa menonton langsung 9 episode dari Squid Game di Netflix sekarang juga! (*)

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya