BOOM Esports Tak Mainkan FBz Karena Masalah Internet, Netizen: Korban IndiHome

Senin, 20 September 2021 | 19:10
Liquipedia.net

FBz di Boom Esports

GridGames.ID - Hari ini (20/9),BOOM Esports harus bermain tanpa offlaner andalannya, FBz di lanjutan turnamen Dota 2 OB.Moon Asian Arena 2021.

BOOM esports mengumumkan absennya FBz diturnamenOB.MOON Asian Arena 2021melalui akun Twitter resmi mereka @boomesportsid.

Dalam tweetnya, BOOM Esports menyebutkan bahwa FBz tak bisa dimainkan karena ia sedang mengalami masalah internet.

Boom Esports
Boom Esports

Tweet Boom Esports

Baca Juga: Banyak Tim Bubar, BOOM Esports Lawan Arus Umumin Roster Wild Rift Baru

Meski tak menyebutkan provider internet FBz, tapi netizen sudah bisa memprediksi bahwa FBz menggunakan internet IndiHome.

Di kolom replies, netizen beramai-ramai menyindir IndiHome atas gangguan internet yang terjadi sejak Minggu (19/9) sore.

Salah satu netizen bahkan menyebut bahwa FBz adalah salah satu korban IndiHome.

Boom Esports sendiri tak menyangkal maupun mengkonfrmasi balasan netizen yang menyindir IndieHome tersebut.

Bagi kalian pengguna IndiHome dan Telkomsel, kalian pasti merasakan gangguan internet yang mempengaruhi kecepatan download serta upload.

SVP Corporate Communication & Investor Relation Telkom, Ahmad Reza pun telah mengkonfirmasi adanya masalah tersebut.

Dilansir dari Kompas, petinggi perusahaan itu mengungkap jika gangguan jaringan IndiHome dan Telkomsel terjadi karena adanya gangguan di sistem komunikasi laut.

Wilayah yang terdampak dengan adanya masalah tersebut antara lain adalah Jawa, Sumatera, dan Kalimantan (JaSuKa), serta ruas Batam - Pontianak.

DOK. Telkom
DOK. Telkom

IndiHome

Baca Juga: Nimo TV Ajak Komunitas Untuk Voting Server GTA V Roleplay Indonesia

Melanjuti kabar tersebut, baru saja dilaporkan bahwa pihak IndiHome dan Telkomsel telah menemukan titik kerusakan jaringan yang terjadi di IndiHome dan Telkomsel.

"Gangguan terdentifikasi berasal dari titik sekitar 1,5 km lepas pantai Batam pada kedalaman 20 meter di bawah permukaan laut," ucap Pujo Pramono, selaku Vice President Corporate Communication Telkom, dikutip dari Kompas, Senin (20/9).

Pujo juga menyebut kalau pihaknya akan langsung mempersiapkan adanya upaya untuk perbaikan infrastruktur yang sedang mengalami gangguan tersebut.

Baca Juga: Prediksi Roster Dota 2 Perwakilan Indonesia di Asian Games 2022

BOOM Esports tak ingin mengambil resiko untuk tetap memainkan FBz yang mempunyai masalah internet.

BOOM menunjuk ohaiyo sebagai mantan pemain Fnatic untuk menggantikan FBz sebagai offlaner di lanjutan turnamen OB.Moon Asian Arena 2021.

BOOM Esports sendiri hari ini berhasil meraih kemengangan 2-0 melawan tim asal Filiphina, Execration.

Kemudian di pertandingan kedua, BOOM Esports juga berhasil mengalahkan wakil dari salah satu tim Indonesia, Army Geniuses.

Ohaiyo bermain sangat baik sebagai pemain stand-in pengganti dan cepat berasaptasi dengan ritme permainan BOOM Esports.

Tetap ikuti Grid Games untuk berita menarik seputar turnamen OB.Moon Asian Arena 2021. (*)

Editor : Kama

Baca Lainnya