GridGames.ID -Nama Xepher belakangan ini menjadi trending topic di sosial media dan komunitas gaming internasional.
Pro player Dota 2 asal Indonesia ini menarik banyak perhatian penggemar Dota 2 di seluruh dunia karena pernyataannya yang jenaka saat wawancara post-match di The International 10.
Dalam wawancara singkat pembawa acara The International 10, Xepher mengucap kata-kata lucu "Mama aku di TI" kepada seluruh penonton turnamen The International 10.
Uniknya, kata-kata tersebut mendapat banyak respon positif dari penggemar Dota 2 dan komunitas esports Dota 2.
Kata-kata tersebut bahkan menjadi trending topic di Twitter dengan jumlah tweet lebih dari 12,4K pada 14 Oktober lalu.
Baca Juga:Hasil Pertandingan The International 10, Wakil Indonesia Tumbang!
Nah, kali ini Grid Games bakal berbagi seputar profil lengkap Xepher sebagai salah satu pro player pertama Indonesia yang berhasil mengikuti turnamen The International.
Penasaran dengan profil lengkap Xepher sebagai pro player pertama Indonesia di The International?
Simak penjelasan di halaman berikutnya.
Profil Xepher
Xepher mempunyai nama asli Kenny Deo, di mana saat ini ia bermain sebagai Support Pos 4 di tim asal Korea, T1.
Cowok mantan pro player RRQ Dota 2 tersebut lahir pada 27 Juni 1996 dan kini berusia 25 tahun.
Ia berhasil menjadi pro player Indonesia pertama yang bertanding di turnamen The International Dota 2 Championship bersama dengan Matthew 'Whitemon' Filemon.
Baca Juga: 2 Pro Player Indonesia Ini Jadi yang Pertama Main di The International
Karir di Dota
Melansir dari Liquipedia.net, Xepher memulai karir di ajang profesional Dota 2 pada tahun 2018 bersama Evos Esports.
Kemudian, Xepher berpindah ke tim esports Dota 2 asal Malaysia, Geek Fam.
Bersama Geek Fam, Xepher berhasil memperoleh 2 trofi turnamen tier 2 yaitu ONE Esports Dota 2 SEA League dan BTS Pro Series Season 2: SEA.
Performanya yang gemilang di Geek Fam membuat T1 tertarik mendatangkan Xepher untuk menjadi rosternya.
Pada tahun 2020, Xepher mulai bermain bersama T1 dan memeperoleh banyak hasil positif di turnamen esports Dota 2.
Tercatat, Xepher dan T1 berhasil menjadi juara ESL One Summer 2021 dengan mengalahkan VP di final dengan skor 3-2.
Berkat performa yang konsisten dan kekompakan tim T1, Xepher dan timnya berhasil berlaga di turnamen The International 10.
Baca Juga: Hasil Pertandingan Main Event TI 10 Day 3, T1 Kalahkan Mantan Juara TI
Kehidupan Pribadi
Xepher sendiri saat ini tengah berpacaran dengan Franzeska Edelyn.
Sebagai informasi, Edelyn adalah brand ambassador dari salah satu brand gaming terkemuka di dunia.
Selain itu, Franzeska Edelyn juga sosok streamer populer yang kerapbermain game Genshin Impact.
Baca Juga: Dendi dan Xepher Cabut Dari Tim Tigers Dota 2, Penggemar Kecewa
Nah, itu tadi merupakan profil lengkap Xepher sebagai pro player Dota 2 asal Indonesia.
Tetap ikuti GridGames untuk informasi menarik sputar dunia esports. (*)