GridGames.ID -Wild Rift patch 2.5 resmi dirilis oleh Riot Games bersamaan dengan konten dan fitur terbaru seperti champion, skin hingga Wild Pass.
Champion terbaru yang dirilis dalam update tersebut bernama Veigar 'The Tiny Master of Evil' dengan role Mage.
Veigar kerap digunakan untuk mengisi Mid Lane karena kemampuan untuk membersihkan minion yang dimilikinya tergolong cepat.
Nggak hanya membersihkan minion dengan cepat, Veigar juga ternyata memiliki pasif yang membuatnya mampu menambahkan Ability Power terus menerus seiring berjalannya pertandingan.
Baca Juga: Wajib Tau! Ini Pengertian Sederhana Makro dan Mikro Gameplay di MOBA
Kali ini, GridGames bakal ngasih tau kalian mengenai rekomendasi build terbaik serta gameplay dari champion terbaru bernama Veigar, simak yuk!
Build
- Luden's Echo
- Ionian Boots of Lucidity (Upgradable ke Stasis)
- Rabadon's Deathcap
- Infinity Orb
- Morellonomicon
- Void Staff
Runes
- Electrocute
- Brutal
- Bone Plating
- Sweet Tooth
- Heal atau Ignite (tergantung musuh)
- Flash
Gameplay Veigar Untuk Pemula
Perlu diketahui, Veigar saat ini menjadi salah satu champion dengan scaling terbaik yang tersedia di Wild Rift.
Walaupun tergolong memiliki HP rendah, output-damage yang dimiliki oleh Veigar mampu bertambah seiring dengan jumlah Phenomenal Evil yang dikumpulkan.
Untuk menambah jumlah Phenomenal Evil, Veigar harus menyerang musuh dengan skill-nya, membunuh minion atau monster dengan skill, serta membunuh musuh menggunakan skill.
Artinya, semakin sering kalian membunuh minion, monster jungler hingga musuh, Ability Power atau output-damage yang dimilikinya bakal bertambah secara permanen.
Baca Juga: Nunu & Willump Jadi Champion Jungler Terbaru, Ini Build Terbaiknya!
Sebagai tips, kalian bisa melakukan last-hit kepada minion yang sekarat untuk mendapatkan Phenomenal Evil ya guys.
Selain itu, kalian juga bisa melakukan poking ke arah musuh menggunakan ability atau skill yang dimiliki oleh Veigar.
Ultimate Veigar yang bernama Primodial Burst juga bisa kalian gunakan disaat musuh memiliki HP dibawah 35% untuk memaksimalkan output-damage dari skill tersebut.
Baca Juga: Renekton Jadi Champ Terlaris di SEA Championship 2021, Ini Alasannya!
Nah, itu tadi adalah build rekomendasi serta sedikit tips gameplay menggunakan Veigar.
Untuk informasi menarik seputar Wild Rift lainnya, tetap bersama GridGames ya!(*)