GridGames.ID -Turnamen Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID) kerap melahirkan META baru dalam setiap gelarannya.
Mulai dari hero yang dianggap masuk META, hingga pola permainan menjadi beberapa contohnya.
Saat ini MPL ID telah memasuki Season 9 dan sudah melewati pekan perdanya pada 18-20 Februari 2022 lalu.
Baca Juga: Begini Tanggapan Netizen Soal Penayangan MPL ID S9 di Bioskop, Seru?
Meski baru pekan perdana, nyatanya META baru tampak sudah mulai terlihat.
Kali ini ada satu hero yang diprediksi bakal jadi META di MPL ID S9, yaitu Fanny.
Pasalnya, hero tersebut cukup menjadi langganan banned oleh beberapa tim.
Tim-tim yang dimaksud adalah RRQ Hoshi (vs Geek Fam), BTR Alpha (vs Rebellion Zion dan vs EVOS Legends), dan Alter Ego (vs Geek Fam dan vs RRQ Hoshi).
Baca Juga: Pandangan Clayyy Tentang Sosok R7 Sebagai Kapten RRQ Hoshi di MPL ID S9
Selain itu, ada pula tim yang menggunakan Fanny di MPL ID S9 Week 1, yakni EVOS Legends dan AURAFIRE kala keduanya saling berhadapan.
EVOS Legends menjadi tim yang bisa dibilang gagal menggunakan Fanny dengan baik.
Sebab Ferxiic yang memegang kendali atas hero tersebut bermain tidak begitu maksimal.
Baca Juga: EVOS Legends Menang Tipis Lawan Aura Fire, Cr1te: Mereka Lawan Kuat
Beruntung EVOS Legends masih bisa memenangkan pertandingan kala itu.
Sementara AURAFIRE dapat dikatakan menjadi satu-satunya tim yang memanfaatkan Fanny dengan baik di week 1.
Kabuki sebagai pilot dari hero tersebut sukses membuat Fanny terlihat mengerikan.
Hingga akhirnya dia sukses membawa AURAFIRE menang di game 2 atas EVOS Legends dan menjadi MVP.
Baca Juga: Ini Daftar Lokasi dan Harga Tiket untuk Menonton MPL ID S9 di Cinepolis
Coach EVOS Legends, Zeys pun mengakui jika Fanny masuk dalam kategori hero Assassin tier S.
Menurutnya, Fanny akan sangat mengerikan jika digunakan oleh pemain yang tepat.
Hal tersebut diungkapkannya dalam sesi wawancara dengan media usai laga EVOS Legends vs AURAFIRE di MPL ID S9 week 1 day 3, Minggu (20/2/2022).
Baca Juga: 5 Pro Player yang Punya Role Baru di MPL ID Season 9, Catat!
Selain itu, jika kalian melihat di mode rank saat ini Fanny kerap menjadi salah satu hero yang langganan terkena banned.
Secara tidak langsung hal tersebut menandakan bahwa Fanny akan menjadi META dalam beberapa waktu ke depan.
Mari kita nantikan bakal ada META apalagi yang lahir di MPL ID S9. (*)