Performa Gaming Samsung Galaxy A53 5G di Genshin Impact & Mobile Legends

Selasa, 22 Maret 2022 | 20:25
Zihan Fajrin

Gaming di Samsung Galaxy A53 5G.

GridGames.ID-Samsung baru saja meluncurkan Galaxy A53 5G untuk wilayah Indonesia.

Samsung Galaxy A53 5G merupakan HP 5G terjangkau yang mempunyai spesifikasi dan fitur kelas menengah.

Meski datang di kelas menengah, Samsung Galaxy A53 5G mempunyai kinerja gaming yang tak terlalu buruk.

Perangkat ini mampu menjalankan game esports kompetitf seperti Mobile Legends, Call of Duty: Mobile, dan PUBG Mobile.

Sayangnya, Samsung Galaxy A53 5G mempunyai kinerjakurang maksimaldi game berat seperti Genshin Impact.

Baca Juga: Begini Pengalaman Main Mobile Legends di Samsung Galaxy A53 5G

Samsung Galaxy A53 5G mengusung panel layar Super AMOLED berukuran 6,5 inci.

Layar tersebut mendukung resolusi FullHD+ dan refresh rates 120Hz untuk mendukung tampilan video yang lebih mulus.

Untuk performa, Samsung Galaxy A53 5G ditenagai oleh chipsetExynos 1280 dan GPU Mali-G68. Chipset tersebut disandingkan dengan penyimpanan RAM 8GB/128GB dan 8GB/256GB.

Lantas, bagaimana detail performa gamingSamsung Galaxy A53 5G di Genshin Impact dan Mobile Legends? Simak penjelasan di halaman berikutnya.

1. Genshin Impact

Rincon Tecnologico
Rincon Tecnologico

Kinerja Samsung Galaxy A53 di game Genshin Impact

Kinerja gaming Samsung Galaxy A53 5G terbilangkurang maksimal di game Genshin Impact.

Dari hasil pengujian yang dilakukan oleh Rincon Tecnologico, Samsung Galaxy A53 5G hanya mampu menjalankan Genshin Impact di settingan grafis terendah dengan frame rates di bawah 30 fps.

Game berjalankurang maksimaldan banyak frame drops yang mengganggu gameplay.

Selain masalahframe drops, Samsung Galaxy A53 5G menemui masalah suhu tinggi saat digunakan untuk berman Genshin Impact.

Rincon Tecnologico mencatat Samsung Galaxy A53 5G dapat mencapai suhu 43-44 derajat celcius saat digunakan untuk bermain Genshin Impact.

Baca Juga: Xiaomi Gandeng Mihoyo Luncurkan AirDots 3 Pro Edisi Genshin Impact

2. Mobile Legends

Zihan
Zihan

GridGames saat bermain Mobile Legends di Samsung Galaxy A53 5G.

Samsung Galaxy A53 5G mempunyai kinerja yang sangat baik di game Mobile Legends.

HP mid range tersebut mampu menjalankan game di pengaturan grafis ultra dan refresh rate tinggi.

Selain itu, konsumsi baterai Samsung Galaxy A53 5G saat digunakan untuk bermain game Mobile Legends juga sangat irit.

Setelah digunakan untuk memainkan 6 pertandingan, baterai Samsung Galaxy A53 5G hanya berkurang 3%.

Baca Juga: Inilah Kode Redeem Genshin Impact 17 Maret 2022, Buruan Klaim!

Nah, itu tadi merupakan kinerja gaming Samsung Galaxy A53 5G di game Genshin Impact dan Mobile Legends.

Tetap ikutiGridGames untuk informasi menarik seputar Samsung Galaxy A53 5G.

(*)

Editor : Randy Fauzi F

Baca Lainnya