GridGames.ID - Minggu ketujuh hari kedua MPL ID S9 menyuguhkan pertandingan antara EVOS Legends vs Geek Fam yang digelar hari ini (2/4).
Geek Fam mengutus 5 roster andalannya untuk bermain hari ini, yaitu Vince, Renv Schwann, Hanz, dan Rupture.
Sedangkan EVOS Legends menurunkan formasi berbeda dari minggu lalu, yakni ada Cr1te, Wyvorz, Clover, Ferxiic, dan Rekt.
Baca Juga: Balaskan Dendam di Leg 1, EVOS Legends Pecundangi Rebellion Zion 2-1
Yang menarik dari game ini adalah Wyvorz yang konsisten menggunakan hero Dyrroth di EXP Lane menggantikan Antimage.
Seperti yang kita ketahui, Antimage merupakan salah satu EXP Lane terbaik di skena esports Mobile Legends Indonesia.
Wyvorz sendiri merasa nggak ada beban saat menggantikan Antimage, "nggak ada beban sih, kalo nggak dipikirin," ujarnya sambil tertawa.
"Seneng banget dapet kesempatan buat main (di MPL ID S9)," ujar Wyvorz mengungkapkan perasaannya di sesi wawancara setelah match.
Baca Juga: Wannn Comeback, EVOS Legends Bungkam Alter Ego 2-1 di MPL ID S9
Menurut Wyvorz, permainan dari Geek Fam bagus, ia sempat merasakan kesulitan di early game.
Meski begitu, EVOS Legends sukses memenangkan pertandingannya dengan Geek Fam dan mencetak skor 2-0.
Di game pertama, Renv (Yu Zhong) berjaya di lanenya, namun ia justru menjadi bulan-bulanan EVOS Legends.
EVOS Legends langsung menemukan taktik jitu di game ini dan enggan untuk bermain santai.
Ferxiiic yang menggunakan Lancelot mampu membawa kemenangan untuk timnya dan keluar sebagai MVP di game pertama.
Baca Juga: Kerahkan Seluruh Kekuatan, Geek Fam Belum Bisa Taklukkan AURA Fire
Nggak jauh berbeda, game kedua masih didominasi oleh EVOS Legends, namun masih ada perlawanan yang sengit dari Geek Fam.
Hanz yang mendapatkan hero Balmond, seakan menjadi senjata dari Geek Fam di game kedua.
Di sisi lain, Karrie yang digunakan Schwann nggak bisa memberi kontribusi untuk timnya.
Dalam waktu yang lebih singkat, 12 menit 7 detik, EVOS Legends berhasil membantai habis Geek Fam 2-0 tanpa balas.
Mereka sudah dipastikan gagal masuk ke babak Playoff MPL ID S9 yang akan digelar bulan ini.
Sedangkan EVOS Legends, jika dilihat dari posisinya di klasemen sementara, bisa masuk ke babak Playoff di lower bracket. (*)
Baca Juga: Jadi Tim Underdog. Akankah Geek Fam Bisa Lolos ke Playoff MPL ID S9?