GridGames.ID - Pertandingan antara Bigetron Alpha vs AURA Fire menjadi laga pembuka di babak Playoff MPL ID S9 hari pertama (21/4).
Selama babak Playoff yang digelar pada 21-24 April 2022 ini, setiap pertandingan menggunakan sistem Best of 5 (Bo5).
Persaingan ketat antara keduanya pun dimenangkan oleh AURA Fire melalui 5 pertandingan yang berjalan sengit.
Baca Juga: 5 Player MPL ID S9 dengan Assist Terbanyak Selama Regular Season
Beatrix yang digunakan Matt berhasil membawa Bigetron Alpha meraih 1 poin kemenangan dalam waktu yang cukup panjang, yakni 21 menit 31 detik.
Sayangnya, game kedua justru didapatkan AURA Fire lebih mudah hanya dalam waktu 15 menit 52 detik.
Permainan dari Facehugger, Fluffy, Kabuki, High dan God1va sukses menyeimbangkan skor di laga pembuka Playoff MPL ID S9.
Baca Juga: Wajib Catat! Inilah Jadwal Babak Playoff MPL ID S9, Mulai 21 April
Game ketiga semakin sengit, AURA Fire kembali meraih poin kemenangan dengan selisih kill yang tipis, 11-10.
Kabuki dengan Chounya dapat menaklukkan satu per satu pemain dari Bigetron Alpha dan merampungkan permainan dalam waktu 16 menit 28 detik.
Keunggulan dari AURA Fire ini enggan direlakan oleh Bigetron Alpha, sehingga mereka harus menyeimbangkan skor menjadi 2-2.
Lancelot yang digunakan Maxxx sukses memanen 5 kill tanpa mati satu kalipun, begitupun dengan kembarannya Matt yang juga memanen assist sebanyak 7 dengan hero Beatrix.
Dalam waktu 17 menit 44 detik, Bigetron Alpha mengajak AURA Fire untuk kembali bertanding di game kelima sebagai babak penentuan.
Baca Juga: Para Pemain yang Meraih Titel Sepanjang Babak Regular Season MPL ID S9
Sayangnya, Bigetron Alpha justru jadi bulan-bulanan dari AURA Fire di game penentuan.
Sejak early game, AURA Fire berhasil mendominasi permainan dengan 2 mage, 2 tank dan 1 fighter.
Kabuki (Yu Zhong) dan High (Baxia) mendapat perolehan KDA yang sama, yakni 6/0/8.
AURA Fire keluar sebagai pemenang di pertandingan pembuka babak Playoff dengan selisih kill yang cukup jauh, 19-6 dalam waktu 22 menit 24 detik.
Kabuki dkk akan bertemu dengan ONIC Esports yang lebih dulu berada di Upper Bracket besok, 22 April 2022.
Sementara itu, Bigetron Alpha terpaksa harus mengubur mimpinya untuk menjadi juara MPL ID S9 sekaligus tiket menuju MSC 2022. (*)