GridGames.ID - PUBG Mobile kembali merilis koleksi skin Ultimate baru ke dalam game yang bertema Majestic Cavalry.
Skin Ultimate kedua ini telah tersedia di event Lucky Spin mulai 16 Juni hingga 15 Juli 2022 mendatang.
Hadiah utama yang berupa Majestic Cavalry Set ini bisa pemain dapatkan dengan dua cara.
Pertama dengan secara langsung memainkan event Lucky Spin, di mana pemain dapat melakukan spin menggunakan 60 UC untuk sekali spin atau 540 UC untuk 10 kali spin.
Selain itu, spin pertama setiap harinya hanya dikenakan biaya hanyak 10 UC saja.
Saat melakukan spin, pemain berpeluang untuk mendapatkan hadiah dengan tingkat kelangkaan Epic, Mythic, atau Ultimate.
Hadiah yang bisa didapatkan yaitu:
- Epic: Classic Crate Coupon Scrap
- Mythic: Majestic Calvary M24 (1 hari/permanen), Majestic Cavalry Helmet (1 hari/permanen), Majestic Cavalry Backpack (1 hari/permanen), Mega Kitty Parachute (1 hari/permanen), dan Majestic Cavalry Gemstone
- Ultimate: Majestic Cavalry Set (permanen), Majestic Cavalry Cover (permanen)
Cara kedua untuk mendapatkan set Majestic Cavalry yaitu dengan menukarkan 6 buah Majestic Cavalry Gemstone di Event Shop.
Gemstone ini juga bisa ditukarkan dengan koleksi Majestic Cavalry lainnya seperti skin M24, Backpack, dan Helmet.
Selain itu, ada juga Emote Majestic Cavalry yang hanya tersedia di Event Shop dan tidak bisa didapatkan dari cara lainnya.
Baca Juga: PUBGM Gelar Turnamen untuk Komunitas dengan Total Hadiah Rp 100 Juta
Pemain yang telah mencapai spin milestone sebanyak 40 kali juga dapat mengklaim hadiah eksklusif berupa Avatar Frame Majestic Cavalry.
Kuy, langsung mainkan event Lucky Spin Winged Cavalry sekarang juga dan lengkapi semua koleksi Majestic Cavalry sebelum 15 Juli 2022. (*)