Fakta Menarik Map Baru VALORANT 'Pearl' Beserta Tanggal Rilisnya

Senin, 20 Juni 2022 | 12:00
Riot Games

Poster map baru VALORANT 'Pearl'.

GridGames.ID -Hanya tinggal beberapa hari lagi map baru VALORANT 'Pearl' akan segera rilis untuk publik.

Riot Games selaku developer VALORANT telah memastikan hal tersebut.

Pearl merupakan map VALORANT yang pertama menggunakan latar belakang Omega Earth.

Baca Juga: Severine Ungkap Pemain ONIC G yang Paling Susah Disiplin di Timnya

Mengusung konsep bawah laut, Pearl akan menampilkan karya mural asli dari muralis Portugis.

Tak cuma itu, Pearl juga menghadirkan karya musik Portugis dari tradisional hingga modern dan lagu bergenre fado.

Level Designer VALORANT, Joe Lansford menceritakan bagaimana awal mula tercetusnya ide map Pearl.

"Setelah Icebox, Breeze, dan Fracture, kami ingin membuat peta yang sedikit lebih gamblang," ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima GridGames, Senin (20/6/2022).

Baca Juga: Video Gameplay VALORANT Mobile Beredar, Grafisnya Sekelas VALORANT PC

"Inspirasi untuk Pearl dimulai dari konsep pitch lama bertema bawah air, dikombinasikan dengan pitch baru seputar kota besar yang mengalami banjir bandang akibat perubahan iklim," terang Joe Lansford.

Melalui map Pearl, Riot Games ingin mengeksplorasi pendekatan Omega Kingdom terhadap perubahan iklim yang diekspresikan secara visual.

Joe lalu mengatakan jika pemilihan lokasi Portugal untuk map Pearl mendapat sambutan yang baik.

"Ketika kami memilih Portugal sebagai lokasinya, semua orang girang sekali karena potensi visual historis dan arsitekturnya," katanya.

Baca Juga: Riot Games Dikabarkan akan Hadirkan VALORANT di Platform Konsol

Satu fakta menarik tentang map Pearl adalah akan ada satu tempat yang dibuat dari inspirasi lagu 'Nothing's Stirs' milik The Body.

Map Pearl tidak memiliki mekanika seperti teleporter, ascender, atau pintu. Hanya peta tiga jalur dengan sayap jarak pendek, menengah, dan panjang.

Riot Games akan merilis map Pearl di server publik VALORANT pada 22 Juni 2022.

Selaras dengan hal tersebut, Battle Pass Episode 5 Act 1 juga akan diluncurkan. (*)

Editor : Randy Fauzi F

Baca Lainnya