Spesifikasi HP Gaming ASUS ROG Phone 6D, Chip MediaTek dan Layar 165Hz!

Selasa, 20 September 2022 | 15:45
ASUS ROG

ASUS ROG Phone 6D

GridGames.ID -ASUS kembali mendatangkan model hp gaming baru di jajaran ROG Phone6 series.

Kali ini, Asus meluncurkan hp gaming ASUS ROG Phone 6D dan ASUS Rog Phone 6D Ultimate.

ASUS ROG Phone 6D dan ROG Phone 6D Ultimate didesain sebagai hp gaming kelas atas untuk gamer dan kalangan profesional.

Berbeda dengan ROG Phone 6 dan 6 Pro yang ditenagai Qualcomm, Phone 6D dan ROG Phone 6D Ultimate menggunakan chipset MediaTek.

Penyematan chipset MediaTek di ROG Phone 6D dan ROG Phone 6D Ultimate ini pertama kalinya dilakukan oleh ASUS di seri ROG.

ASUS memberikan nama kode "D" di kedua hp gaming ini untuk menunjukan kode chip yang digunakannya yaitu Dimensity 9000+.

Lantas, bagaimana spesifikasi lengkap dari ASUS ROG Phone 6D dan 6D Ultimate? Simak selengkapnya!

Baca Juga: Ini Spesifikasi dan Harga ASUS ROG Phone 6 Series yang Baru Rilis

Spesifikasi ROG Phone 6D

ROG Phone 6D masih mengusung desain yang identik dengan ROG Phone 6 series.

Kita dapat melihat aksesori khas ROG Phone di bagian punggung smartphone. Namun untuk varian ultimate didukung dengan layar ROG Vision berpanel AMOLED.

Sedangkan ROG Phone 6D hanya dihiasi logo ROG disertai LED RGB pada bagian belakang.

Untuk layar, ROG Phone 6D dibekali panel layar OLED berukuran 6,78 inci dengan refresh rate 165Hz dan HDR 10+.

ASUS ROG
ASUS ROG

ASUS ROG Phone 6D

Baca Juga: ROG Phone 5s dan 5s Pro Rilis di Indonesia, Ini Spesifkasi & Harganya!

Berpindah ke performa, ROG Phone 6D dan 6D Ultimate ditenagai oleh chip MediaTek Dimensity 9000+ octa-core 3,2GHz.

Chipset tersebut disandingkan dengan GPU Mali-G710 MC10 yang mampu menghadirkan pengalaman grafis yang imersif ketika digunakan bermain game mobile.

Performa MediaTek 9000+ di ROG Phone 6D dibantu dengan sistem pendingin canggih baik di dalam maupun di luar ponsel.

ASUS memberikan AeroActive Cooler 6 yang mampu mendinginkan Chipset selama digunakan untuk kegiatan gaming ekstrem yang memerlukan komputasi grafis tingkat tinggi.

Dimensity 9000+ pada ROG Phone 6D dipadukan dengan RAM hingga 16GB dan penyimpanan 256GB atau 512GB.

Performa ROG Phone 6D tersebut didukung dengan baterai berkapasitas 6.000mh yang telah mendukung fast charging 65 Watt.

Baca Juga: Inilah Harga ASUS ROG Phone 5 yang Telah Rilis di E-Commerce India!

Beralih ke kamera, ROG Phone 6D dan 6D Ultimate menyematkan konfigurasi triple-camera yang terdiri dari kamera utama 50MP (f/1.9), kamera ultrawide 13MP (f/2.2), dan kamera makro 5MP.

ASUS menghadirkan kamera selfie 12MP di bagian atas layar.

Harga dan Ketersediaan ROG Phone 6D

ROG Phone 6D dan 6D Ultimate tersedia dalam satu warna saja yaitu Space Grey.

Saat ini, ASUS ROG Phone 6D dan 6D Ultimate baru dijual di Inggris dengan harga sbeagai berikut:

  • ROG Phone 6D - mulai dari 779 pundsterling atau sekitar Rp 13,3 juta
  • ROG Phone 6D Ultimate - mulai dari 1.199 poundsterling atau setara Rp 20,5 juta
Harga ROG Phone 6D Ultimate sudah termasuk bundling AeroActive Cooler 6 yang harganya sekitar Rp 1,5 juta.

(*)

Editor : Randy Fauzi F

Baca Lainnya