Fall Guys Season 3 Battle Pass Bisa Pakai Skin SpongeBob SquarePants

Kamis, 24 November 2022 | 12:45
GameRant

Fall Guys Season 3 Battle Pass

GridGames.ID - Fall Guys Season 3 baru saja dimulai, menariknya para pemain bisa menggunakan skin SpongeBob SquarePants di battle pass.

Karena ada skin SpongeBob SquarePants yang tinggal di bawah laut, Fall Guys Season 3 memiliki tema akuatik.

Tema tersebut memang terlihat sangat kontras dengan Fall Guys Season 2 sebelumnya yang bertema luar angkasa.

Dirilis pada tanggal 22 November 2022, kemarin, Fall Guys Season 3 dikenal sebagai Sunken Secrets.

Baca Juga: Link Download Game Fall Guys, Bisa Dimainkan Gratis di PC dan Konsol

Pada battle pass di Fall Guys Season 3 ini memang banyak skin menarik yang bisa didapatkan pemain.

Salah satu skin yang menarik yaitu tokoh kartun dari Nickolodeon yang tinggal di Bikini Bottom, SpongeBob SquarePants

Kamu bisa mendapatkan skin SpongeBob SquarePants secara terpisah, untuk bagian bawah skin SpongeBob SquarePants tersedia di level 99.

Sedangkan untuk mendapatkan skin lengkapnya, bagian atas dan bawah skin akan tersedia setelah kamu di level 100 bagi.

Di level 100 kamu bisa pakai skin lengkap seperti spons berwarna kuning layaknya tokoh kartun SpongeBob SquarePants.

Baca Juga: Gokil! Fall Guys Terjual Lebih Dari 10 Juta Kopi Dalam Waktu 3 Bulan

Selain itu juga ada skin lain dari teman-teman SpongeBob SquarePants yang tersedia di battle pass.

Seperti skin siput peliharaan SpongeBob SquarePants yaitu Gary si Siput yang tersedia di level 93.

Selain itu terdapat skin untuk Patrick, Sandy, Mr. Krabs, dan Squidward yang juga akan ditambahkan pada Fall Guys Season 3 nantinya.

Untuk skin tersebut akan tersedia di Fall Guys Season 3 mulai 1 Desember, jadi kamu harus bersabar untuk melihat kemeriahan Fall Guys diisi oleh penghuni Bikini Bottom.

Baca Juga: Ingin Kembangkan Fall Guys Lebih Jauh, Epic Games Akuisisi Mediatonic

Pada Fall Guys Season 3 ini memang banyak nama tokoh kartun dari SpongeBob SquarePants yang bertema lautan seperti nama tanaman, nama panggilan para penghuni Bikini Bottom.

Selain skin SpongeBob SquarePants kamu juga bisa menggunakan skin Dragonborn dari Skyrim yang berwarna warni yang akan ditambahkan beberapa minggu mendatang.

Menarik untuk melihat kolaborasi terbaru dari Fall Guys, penasaran untuk melihat skin apalagi yang akan tersedia pada game ini. (*)

Editor : Amalia Septiyani

Sumber : GameRant

Baca Lainnya