KONAMI Segera Rilis Judul Digital Yu-Gi-Oh! Ungkap Proyek VR dan AI Baru

Selasa, 06 Februari 2024 | 09:00
Konami

Yu-Gi-Oh akan hadir versi digital

GridGames.ID - Konami baru saja mengumumkan judul digital baru dari Yu-Gi-Oh! yang tengah dalam tahap pengembangan dan akan mengajak pemain untuk bernostalgia.

Tak hanya itu, Konami juga mengungkap Yu-Gi-Oh! yang menampilkan teknologi VR dan AI yang akan mengubah Duel dengan cara yang belum pernah ada sebelumnya.

Kembali Duel ke masa lalu bersama Yu-Gi-Oh! Early Days Collection

Konami

Yu-Gi-Oh dengan VR

Diungkap pada acara spesial bertajuk “Yu-Gi-Oh! Duel Monsters: The Legend of Duelist QUARTER CENTURY” di Tokyo, Jepang, Yu-Gi-Oh! Early Days Collection adalah judul digital baru yang sedang dikembangkan dalam rangka memperingati 25 tahun dari Yu-Gi-Oh! Card Game.

Hadir untuk Nintendo Switch™ dan Steam®, Yu-Gi-Oh! Early Days Collection akan menyatukan game Yu-Gi-Oh! yang pernah dirilis. Koleksi ini menampilkan beberapa game dari Yu-Gi-Oh!, termasuk judul yang belum pernah rilis sebelumnya di seluruh dunia, kecuali Jepang.

Satu judul telah dikonfirmasi, yakni Yu-Gi-Oh! Duel Monsters 4: Battle of Great Duelists dari Game Boy Color di tahun 2000-an, sebuah judul yang sebelumnya hanya dirilis di Jepang.

Baca Juga: Rayakan 25 Tahun Game Kartu Yu-Gi-Oh, Konami Rilis Kartu Langka!

Masuki Duel dalam Pengalaman VR Baru dari Yu-Gi-Oh!

Konami

Yu-Gi-Oh dengan VR

Pada event “Yu-Gi-Oh! Duel Monsters: The Legend of Duelist Quarter Century” para pengunjung sudah bisa merasakan pengalaman baru Yu-Gi-Oh! DUEL LINKS yang mengkombinasikan dunia game mobile dan PC dengan teknologi VR.

“Yu-Gi-Oh! Duel Links Presents SOLID VISION EXPERIMENT” mengadaptasi ilustrasi dari kartu dan menghidupkannya ke dalam ruang VR yang imersif. Pemain mengambil bagian dalam Duel realistis di dunia Yu-Gi-Oh! DUEL LINKS, menampilkan monster ikonik seperti Dark Magician dan Blue-Eyes White Dragon yang tampil memukau dalam bentuk 3D.

KONAMI akan melanjutkan pengembangan game Yu-Gi-Oh! dengan VR dan berbagai teknologi lainnya.

Baca Juga: Yu-Gi-Oh! DUEL LINKS Ungkap Daftar Hadiah di Event 7th Anniversary

Fitur baru Maximum Summoning

Konami

Yu-Gi-Oh

Selain itu, KONAMI juga mengungkap Maximum Summoning yang akan hadir dalam Rush Duel di Yu-Gi-Oh! LINK DUEL dan akan hadir pada 28 Februari mendatang.

Fitur baru ini memungkinkan pemain untuk menggabungkan tiga Maximum Monster menjadi satu monster super kuat yang memiliki kekuatan yang serangan sangat tinggi dan kemampuan untuk menggunakan masing-masing efek Maximum Monster tersebut.

Cara Baru untuk Duel di “Yu-Gi-Oh! MASTER DUEL x AI Project”

Konami

Yu-Gi-Oh dengan AI

Para peserta “Yu-Gi-Oh! Duel Monsters: The Legend of Duelist QUARTER CENTURY” telah menyaksikan Duel pada Yu-Gi-Oh! MASTER DUEL: lawan AI yang belajar lebih banyak tentang Duel. Yu-Gi-Oh! MASTER DUEL, yang akan merayakan hari jadinya yang ke-2, adalah edisi definitif dari permainan kartu kompetitif di semua platform.

Konami

Yu-Gi-Oh dengan AI

“Yu-Gi-Oh! MASTER DUEL x AI Project” adalah proyek yang menghadirkan cara baru untuk menikmati Duel di “Yu-Gi-Oh MASTER DUEL” dengan membangun sistem yang memungkinkan AI terpasang di “Yu-Gi-Oh MASTER DUEL” dan memungkinkan Duel di “Yu-Gi-Oh MASTER DUEL” untuk dimainkan dengan AI yang dibuat oleh program eksternal.

Program AI ini tumbuh dan belajar melalui Duel yang berkelanjutan. Selama event, peserta melihat proses berpikir AI yang divisualisasikan, seperti pola pemilihan tindakan AI, menghitung tingkat kemenangan berdasarkan perkembangan Duel yang berjalan, dan memprediksi kartu mana yang akan dimainkan.

Namun, belum dipastikan apakah “Yu-Gi-Oh! MASTER DUEL x AI Project” akan ditambahkan ke dalam game itu sendiri.

Konami

Yu-Gi-Oh

Baca Juga: Konami Resmi Merilis Yu-Gi-Oh! Official Card Game English Edition for Asia

Event berhadiah

Selanjutnya, untuk merayakan 2 tahun dari Yu-Gi-Oh! MASTER DUEL, bonus login dan item hadiah akan datang ke dalam game. Mulai 7 Februari, pemain dapat memperoleh:

(*)

Tag

Editor : Amalia Septiyani